Saat ke sana, Shah Rukh Khan membawa gaji pertamanya yang hanya sebesar Rs 50 atau setara dengan Rp9.600. Dia menyebutkan setelah membayar tiket kereta api, uang yang tersisa hanya cukup untuk membeli minuman pink lassi. Minuman khas India yang merupakan campuran yoghurt, air serta buah.
Dilansir dari Hindustantimes, Shah Rukh Khan juga menceritakan nasib naas yang dialaminya saat hendak menikmati minuman yang dibelinya dari gaji pertamanya itu. "Seekor lebah jatuh ke dalamnya, tetapi saya masih meminumnya dan muntah sepanjang perjalanan pulang saya," katanya.
Ingin tetap menari di usia tua
Sumber foto: India Today
Shah Rukh Khan dilaporkan mendapat bayaran tersebut untuk menari selama 20 menit bersama banyak penari lainnya. Jelang akhir acara, dengan emosinalnya, suami Gauri Khan ini mengatakan kalau dia ingin terus menari meski sudah tua.
"Ketika saya berusia 95 tahun, saya masih akan menari ke Chaiyya Chaiyya, di atas kereta dan di kursi roda. Dan ya, aku akan membawa Remo (nama koreografer yang memandu acara)," tandas Shah Rukh Khan.