img_title
Foto : Instagram/therealkarismakapoor

IntipSeleb – Karisma Kapoor akan segera kembali dengan proyek terbarunya berjudul Brown. Hal ini diketahui dari unggahan di Instagram pribadinya yang diposting pada 18 April 2022 lalu. Film terbarunya ini menandai kembalinya Karisma Kapoor setelah terakhir kali membintangi serial web berjudul Mentalhood pada tahun 2020 silam.

Penasaran dengan proyek terbaru yang akan dibintangi oleh kakak Kareena Kapoor ini? Intip informasi lengkapnya berikut ini.

Mengambil Peran Sebagai Seorang Detektif Tangguh

Instagram/therealkarismakapoor
Foto : Instagram/therealkarismakapoor

Melansir dari The Indian Express pada Kamis, 21 April 2022, Brown akan mengambil latar cerita di kota Kolkata dan mengusung genre kriminal. Kisah yang disajikan diadaptasi dari buku berjudul City of Death karya Abheek Barua.

Karisma Kapoor sendiri nantinya akan berperan sebagai seorang detektif yang memiliki karakter kuat dan tangguh. Aktris berusia 47 tahun itu mengaku tak sabar dan sangat menantikan untuk segera memerankan karakter detektif tersebut. Menurutnya, cerita yang diusung Brown sangat menarik dan juga menantang.

Brown memiliki tipe cerita yang tak hanya menarik, akan tetapi juga menantang untuk aktor yang akan memerankannya, dan hal itulah yang sebenarnya membuat aku tertarik ambil bagian dalam proyek ini. Aku benar-benar tak sabar untuk memulai syuting,” ujar Karisma Kapoor, dilansir IntipSeleb dari The Indian Express pada Kamis, 21 April 2022.

Proyek Brown akan diproduksi oleh Zee Studio Belum ada informasi apakah proyek yang disutradarai oleh Abhinay Deo dari Delhi Belly ini akan berbentuk serial atau film. Selain dibintangi Karisma Kapoor, proyek ini juga menggaet aktor kenamaan Bollywood lainnya yaitu Surya Sharma.

Brown Disebut Menghadirkan Cerita yang Belum Pernah Dilihat Sebelumnya

Instagram/therealkarismakapoor
Foto : Instagram/therealkarismakapoor

Menurut Abhinay Deo, sisi menarik dari Brown adalah kisahnya yang segar dan belum pernah dilihat sebelumnya. Ia juga menambahkan bahwa ada hal menarik lainnya yang bisa dieksplor dari cerita yang dihadirkan dalam proyek ini.

Brown memiliki cerita yang sangat matang dan memberikan aku kesempatan untuk menggali lebih dalam tentang jiwa manusia dan bagaimana hubungan antar manusia dapat terjalin,” ujar Abhinay Deo menjelaskan. (nes)

Topik Terkait