IntipSeleb – Jackie Chan belakangan ini menjadi headline pemberitaan media China dan Hongkong usai memberikan pernyataan yang menghebohkan.
Ia mengaku merasa jijik dengan seorang aktor muda lantaran bersifat tak profesional saat bekerja. Sontak saja pernyataan ini membuat heboh publik. Berbagai tebakan pun mulai menyebar dan menyeret nama Angela Baby. Kok bisa? Langsung scroll artikelnya yuk di bawah ini.
Jackie Chan Jijik sama Aktor Muda
Belakangan ini muncul wawancara Jackie Chan yang menghebohkan penggemarnya. Sebab, dalam wawancara tersebut, Jackie secara gamblang menyatakan perasaan jijik dengan salah satu aktor muda di dunia hiburan China dan Hongkong.
Jackie menyebut aktor muda itu berperilaku tak profesional dan hanya bermodalkan wajah cantik dengan riasan yang cukup banyak. Selain itu, Jackie Chan juga menyebut semua orang memujinya bekerja keras padahal aktor tersebut hanya syuting dengan dua adegan saja.
“Dia berperilaku seperti orang hebat dan tiba di lokasi syuting dikelilingi oleh lebih dari 8.000 orang, tampil dengan riasan. Setelah syuting hanya dua adegan, semua orang akan mengatakan kepadanya bahwa dia bekerja keras. Kerja keras apa? Itu sama sekali bukan kerja keras!” tegas Jackie Chan dikutip dari 8days, 20 Januari 2022.
Lebih lanjut, Jackie merasa jijik ketika si aktor tersebut mengatakan lelah usai bekerja. Padahal, menurut Jackie, si aktor tidak melakukan apapun lantaran ia selalu memakai pemeran pengganti dalam melakukan adegan berat.
“Beberapa adegan aksi memiliki pemeran pengganti," katanya. "Dan kamu mengatakan kamu lelah meskipun kamu tidak melakukan apa-apa?" sambung Jackie Chan.
Nama Angela Baby Terseret
Sontak saja pernyataan Jackie Chan yang jijik dengan sikap aktor muda pun menuai sorotan publik. Mereka pun kemudian memburu Jackie Chan untuk mengungkapkan identitas si aktor tersebut.
Namun, Jackie dengan tegas menolak untuk membeberkan identitas aktor. Jackie hanya menyebut bahwa si aktor memiliki penggemar dan pengikut online yang cukup banyak dan terkesan arogan.
Meski begitu, beberapa warganet pun langsung mencari tahu dan menduga bahwa aktor yang dibicarakan oleh Jackie Chan adalah Angela Baby. Sebab, banyak rumor yang menyebutkan bahwa Angela Baby memiliki sikap yang buruk ketika tengah melakukan syuting.
Tidak hanya itu, beberapa sumber juga menyebut bahwa Angela Baby seperti seorang penting yang tak mau lelah ketika melakukan pekerjaannya sebagai aktor.
Selain Angela Baby, nama Jing Tian juga ikut menjadi sorotan. Keduanya memang dikenal sering dikritik terkait sikap yang kurang profesional dalam bekerja. Lantas, apakah benar Jackie Chan merasa jijik dengan Angela Baby dan Jing Tian? (jra)