IntipSeleb – Mengejar cita-cita di usia muda memang memiliki banyak tantangan. Selain harus tetap profesional di dunia pekerjaan, mereka juga harus tetap fokus pada pendidikannya.
Namun, beberapa selebriti Bollywood ini rela meninggalkan pendidikan demi mengejar kariernya. Dilansir dari Book My Show pada 15 November 2019, beberapa seleb Bollywood ini memiliki alasan tersendiri untuk tetap memillih kariernya di banding pendidikan. Yuk intip ada siapa saja!
Aishwarya Rai Bachchan
Sumber foto: mybookshow.com
Setelah menerima nilai tertinggi dalam ujian HSC-nya, aktris itu mendaftar di Akademi Arsitektur Rachana Sansad. Ia juga sangat suka tentang hewan-hewan dan berpikir untuk mengambil kuliah kedokteran. Tak hanya itu, Aishwarya juga berencana untuk menjadi seorang arsitek. Tapi setelah setahun kuliah, dia berubah pikiran dan mengejar karier modelnya.
Akshay Kumar
Sumber foto: mybookshow.com
Setelah keluar dari Akademi Guru Nanak Khalsa, Akshay pergi ke Bangkok untuk belajar seni bela diri dan menjadi seorang koki. Namun, karier aktingnya yang cemerlang ia lebih memilih untuk pulang ke India dan meneruskan perjalanannya sebagai aktor. Hingga saat ini, Akshay telah membintangi lebih dari 50 judul film.
Priyanka Chopra
Sumber foto: mybookshow.com
Priyanka memiliki orang tua yang bekerja sebagai dokter di Angkatan Darat. Hal itu menjadikan dirinya harus berganti-ganti sekolah dan bertemu dengan orang baru. Di usianya yang ke-13 tahun, Priyanka harus pindah ke Amerika Serikat untuk melanjutkan studinya.
Ia juga menyelesaikan pendidikan terakhirnya di Sekolah Umum Angkatan Darat di Bareilly. Meskipun dia mendaftar di perguruan tinggi, dia memutuskan untuk fokus pada akting, terutama setelah memenangkan Miss World.
Deepika Padukone
Sumber foto: mybookshow.com
Aktris cantik ini awalnya bersekolah di Sekolah Menengah Sophia di Bangalore, dan menyelesaikan pendidikan pra-universitasnya di Mount Carmel College. Ia juga diterima di Universitas Terbuka Nasional Indira Gandhi jurusan Sosiologi. Namun, ia mengundurkan diri karena jadwal model yang membuatnya bentrok.
Salman Khan
Sumber foto: mybookshow.com
Aktor tampan ini ternyata hanya lulusan SMA saja. Namun, dirinya pernah mendaftar di St. Xavier’s College di Mumbai hanya sampai tahun kedua saja. Hal itu dilakukan oleh Salman karena dirinya tidak bisa membagi waktu antara kuliah dan jadwal syuting.
Kareena Kapoor Khan
Sumber foto: mybookshow.com
Kareena lulus dari Mithibai College dan melanjutkan belajar di Government Law College. Namun, dia keluar setelah setahun kuliah dan menyadari bahwa akting adalah panggilan jiwanya.
Aamir Khan
Sumber foto: mybookshow.com
Setelah menyelesaikan HSC-nya di Narsee Monjee College, Ia mulai menyerah untuk belajar. Ia lebih memilih untuk mengejar kariernya di dunia hiburan. Namun, keputusannya kali itu malah membuat orang tuanya kecewa. Sang ibu ingin melihat bahwa Aamir lulus sarjana. Setelah dibujuk untuk tetap kuliah, Aamir masih sibuk dengan syutingnya. Ia pun akhirnya membuktikan bahwa film yang ia bintangi telah sukses besar dan menjadi aktor papan atas di India.
Kangana Ranaut
Sumber foto: mybookshow.com
Dia pernah bermimpi menjadi seorang dokter tetapi setelah mencetak nilai rendah pada suatu tes, aktris itu memutuskan untuk tidak lagi berkeinginan menjadi orang yang bergelut dengan obat. Ia pun mulai menjadi model dan casting untuk menjadi seorang aktris.
Katrina Kaif
Sumber foto: mybookshow.com
Katrina tidak pernah mengenyam pendidikan formal seperti anak lainnya. Aktris itu disekolahkan di rumah oleh serangkaian tutor karena keluarganya terus-menerus pindah di masa kecilnya. Jadi wajar saja, dia tidak kuliah.
Baca Juga: 11 Pasangan Artis India Terkenal Mesra Tapi Mendadak Cerai