IntipSeleb – Lay EXO dan Jackson Wang GOT7 susul Victoria Song f(x) mengakhiri kontrak kerja sama dengan beberapa merek yang mendaulat mereka sebagai brand ambassador. Hal ini berawal dari sejumlah brand Barat menuding China melakukan pelanggaran HAM (Hak Asasi Manusia) kepada Suku Uighur yang bekerja di di ladang kapas Xinjiang.
Dilansir IntipSeleb dari Koreanboo, pada Kamis, 25 Maret 2021, Lay EXO dan Jackson GOT7 menyatakan pemutusan kerja sama dengan merek terkenal yaitu Calvin Klein dan Adidas. Berikut informasi selengkapnya.
Lay EXO Putus Kontrak Dengan Calvin Klein
Melalui akun Weibo agensi, Lay Studio, Lay EXO menyatakan pemutusan kerja sama dengan merek busana ternama dunia, Calvin Klein. Pemilik nama asli Zhang Yixing tersebut menuliskan jika sudah tidak ada kesepakatan yang jelas antara pihak Lay dan pihak Calvin Klein.
“Mengenai pernyataan tidak benar yang dibuat oleh PVH Group, yang termasuk dalam merek Calvin Klein, tentang kapas Xinjiang, kami berkomunikasi dengan merek terebut secepatnya dan meminta kejelasan untuk hal ini. Sayangnya hingga saat ini, kami belum menerima balasan yang jelas,” tulis pihak Lay di akun Weibo Lay Studio pada Kamis 25 Maret 2021.
PVH Group adalah perusahaan asal Amerika yang menaungi beberapa merek busana terkenal seperti Tommy Hilfiger, Calvin Klein, IZOD, Arrow, dan lainnya. Diketahui, PVH Group mengkritik isu pekerja paksa di ladang kapas Xinjiang, China.