IntipSeleb – Drama China ini bercerita tentang Lin Xingran (Jin Han) dan Jiangxia (Stephy Qi), yang memiliki keterikatan hubungan karena sebuah kecelakaan mobil. Mereka bertemu lagi 10 tahun kemudian. Kecelakaan tersebut membuat Lin memiliki kemampuan untuk membaca pikiran orang, sementara Jiangxia kini menjadi pengacara wanita.
Drama 45 episode ini mulai tayang 17 Oktober lalu, mau tahu lebih banyak tentang drama China ini, berikut beberapa fakta yang dirangkum Intip Seleb.
Adaptasi drama Korea
Sumber:Viki
Membaca sinopsis drama ini sepintas mengingatkan pada drama Korea Selatan yang dibintangi Lee Jong Suk dan Lee Bo Young beberapa tahun lalu, I Can Hear Your Voice (2013). Berperan sebagai Park So Ha, Lee Jong Suk memerankan seorang anak muda dengan kemampuan membaca pikiran orang lain, dan tak hanya itu, juga melibatkan cinta dengan perbedaan usia lebih dari 10 tahun.
Jin Han
Sumber:Viki
Aktor tampan kelahiran 1993 ini memulai debut tahun 2016 lewat film Goodbye Mermaid, juga drama sejarah Princess Agents (2017). Jin Han berperan sebagai Lin Xingran atau karakter Lee Jong Suk di I Can Hear Your Voice.
Stephy Qi
Sumber: Viki
Artis yang juga penyanyi 34 tahun ini aktif sejak tahun 2006 dan telah cukup banyak membintangi judul drama serta film. Salah satu drama yang membuat popularitasnya meroket adalah Beauty's Rival in Palace (2010). Setelah melahirkan, Qi kembali lewat drama I Am Dulala (2015).
Hubungan beda usia
Sumber:Drama Panda
Seperti sudah diketahui drama ini memang menceritakan kisah cinta yang terjalin antara anak usia 10 tahun yang jatuh cinta pada seorang siswi SMU yang menyelamatkannya saat terjadi kecelakaan mobil. Jadi baik di kehidupan nyata ataupun dalam drama, perbedaan usia antara Stephy Qi dan Jin Han hampir delapan tahun.
Maggie Huang Mengying
Sumber:Chinese Drama
Atau dikenal dengan nama Maggie Huang, memerankan karakter Gu Si Yu, banyak yang menduga dia akan memerankan karakter Seo Do Yeon (Lee Da hee), jaksa yang berlawanan dan kerap bertengkar dengan Jiangxia.