IntipSeleb – Akshay Kumar menerima banyak hujatan setelah film Laxmmi Bomb merilis trailer pada Jumat, 9 Oktober 2020. Bahkan, beberapa orang yang mendukungnya seperti Ajay Devgan yang ikut dihujat usai membuat masyarakat beragama Hindu marah.
Usut punya usut, Laxmmi Bomb menjadi film yang paling ditunggu-tunggu sejak diumumkan rilis pada pertengahan 2020. Namun, kontroversi dimulai ketika trailer dirilis dan publik mengamuk ingin memboikot film tersebut. Penasaran? Yuk simak artikelnya!
Baca Juga: Lagi Ultah, Akshay Kumar Akui Gak Percaya Agama Apapun
Film Laxmmi Bomb Diboikot
Sumber foto: timesnow.com
Film Laxmmi Bomb yang dibintangi Akshay Kumar dan Kiara Advani diboikot oleh masyarakat India. Bahkan, mereka juga marah pada Ajay Devgan yang mendukung Akshay ketika menyentil agama Hindu. Sebelumnya, film ini dirilis pada bulan Mei 2020 namun karena pandemi virus corona (COVID-19), Laxmmi Bomb akan batal tayang dan akan dirilis di platform digital.
Film ini dianggap kontroversi dari segi judul karena publik keberatan sebab ada kata ‘Bom’ untuk Dewi Laxmmi. Ditambah lagi, trailer menunjukkan bahwa Laxmmi memasuki tubuh Akshay Kumar dan jiwanya ingin membalas dendam. Film bergenre komedi horor tersebut menerima reaksi keras dari berbagai kalangan.