Foto : Instagram @rizkinanazarr

Jakarta – Kabar mengejutkan datang dari pasangan artis muda Syifa Hadju dan Rizky Nazar. Pasalnya, keduanya telah resmi putus setelah 5 tahun berpacaran sejak tahun 2019 lalu.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Syifa Hadju melalui unggahan Instagram story eksklusif Syifa yang bocor di media sosial. Sempat diduga ada keterlibatan Shalsabilla Adriani, Syifa dalam unggahannya mengaku tak ada orang ketiga dalam alasannya putus dari Rizky Nazar.

Berbagai kenangan kebersamaan Syifa Hadju dan Rizky Nazar pun telah banyak menghilang dari media sosial aktris cantik tersebut. Mengenang kedekatan Syifa dan Rizky, yuk simak sederet potret kedekatan Syifa Hadju dan keluarga Rizky Nazar berikut ini!

Syifa Hadju mengakui bahwa dirinya dan Rizky Nazar telah resmi berpisah beberapa minggu lalu. Ia ingin mengklarifikasi kabar miring yang beredar di media sosial. Syifa menegaskan bahwa putusnya tidak karena orang ketiga, tetapi karena perbedaan yang tidak dapat diperbaiki.

Syifa Hadju juga memohon kepada warganet agar tidak memojokkan Salshabilla Adriani yang beberapa waktu lalu sempat diduga berselingkuh dengan Rizky Nazar. Lebih lanjut, Syifa menyebutkan bahwa Salsha sama sekali tidak terlibat dalam keputusannya untuk putus dari Rizky Nazar.

Salshabila Adriani sendiri merupakan salah satu lawan main Rizky Nazar dalam sinetron. Sempat dicurigai kena cinlok, keduanya sempat terciduk dalam sebuah acara Bali, tak heran bila warganet langsung menuduh Salsha sebagai pelakor.

Syifa Hadju dan Rizky Nazar sendiri telah berpacaran sejak tahun 2019. Mereka telah menjadi salah satu pasangan muda yang terkenal di industri hiburan. Keduanya dianggap pasangan serasi karena sama-sama memiliki paras yang cantik dan tampan.

Selain itu, kedekatan Syifa Hadju dan keluarga Rizky Nazar—dan sebaliknya—juga kerap membuat warganet merasa keduanya akan bertahan hingga pernikahan.

Sayangnya, kabar putus Syifa Hadju dan Rizky Nazar baru saja terdengar dan diakui langsung oleh Syifa. Setelah naik turunnya hubungan yang mereka jalani selama 5 tahun ini, rasanya keduanya telah semakin dewasa dan bisa mengambil banyak pelajaran dari hubungan ini.

Nah, demikianlah sederet potret kedekatan Syifa Hadju dan keluarga Rizky Nazar yang sangat harmonis. Doa terbaik untuk Syifa dan Rizky!

Topik Terkait