Foto : Twitter.com/tmiharinin

Jakarta – Dunia olahraga Indonesia tengah merasakan duka yang mendalam dengan berita meninggalnya legenda Panahan Indonesia yaitu Kusuma Wardhani, yang kemudian dimakamkan di Makassar.

Kabar ini diumumkan melalui situs resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Kusuma Wardhani dikenal atas prestasinya yang mengharumkan nama Indonesia. Lantas bagaimanakah informasinya? Yuk, intip di bawah ini.

Kusuma Wardhani Meninggal Dunia

Situs resmi Kemenpora memberitahukan jika bahwa Kusuma Wardhani meninggalkan jejak bersejarah dalam dunia olahraga Indonesia. Bersama dengan rekan-rekannya, Lilies Handayani dan Nurfitriyana Saiman, mereka berhasil meraih medali perak dalam nomor beregu putri pada Olimpiade Seoul 1988.

Trio tersebut bahkan dijuluki sebagai Tiga Srikandi Panahan, mencerminkan kehebatan dan keunggulan mereka dalam cabang olahraga panahan.

"Catatan medali perak di Seoul 1988 itu merupakan medali pertama Indonesia di ajang Olimpiade," kata Kemenpora melalui akun Twitter resmi @KEMENPORA_RI.

Topik Terkait