Jakarta – Marsha Timothy belakangan ini ramai diperbincangkan usai dirinya menghadiri acara kajian yang diisi oleh ulama asal Yaman, Al- Habib Umar bin Hafidz pada 20 Agustus 2023 lalu.
Dalam video yang beredar di media sosial, istri Vino G Bastian ini menjadi sorotan lantaran tak mengenakan hijab selama secara kajian berlangsung. Kendati demikian, ibu anak satu itu terlihat begitu serius mendengarkan ceramah dari Al Habib Umar bin Hafidz.
Tak sedikit netizen yang menyoroti penampilan Marsha Timothy yang tidak menutup rambutnya dengan hijab. Namun, ada pula yang menuturkan bahwa sang artis lagi berproses menjadi yang lebih baik. Sebab, sebelumnya dia merupakan seorang agama Kristen yang memutuskan untuk mualaf. Berikut sosok tentangnya, yuk intip!
Agama Marsha Timothy Sebelum Menikah dengan Vino G Bastian
Mengenai sosoknya, Marsha Timothy dikenal sebagai aktris yang kerap wara wiri di layar kaca televisi. Meski dikenal sebagai publik figur populer, namun dirinya cukup tertutup jika menyangkut kehidupan pribadinya, termasuk soal agama.
Sebagaimana diketahui, sebelum menikah dengan Vino G Bastian pada 20 Oktober 2012, Marsha Timothy memeluk agama Kristen. Dia kemudian memutuskan mualaf dan mengucapkan dua kalimat syahadat di Masjir Agung Sunda Kelapa pada September 2012 silam.