Foto : Berbagai sumber

Jakarta – Setelah berselingkuh dengan Syahnaz Sadiqah, Lady Nayoan mantap menggugat cerai sang suami Rendy Kjaernett. Pada Selasa kemarin, keduanya dipertemukan di Pengadilan Negeri Bekasi.

Dalam kesempatan itu, Lady Nayoan membeberkan sejumlah hal, salah satunya bahwa Syahnaz belum meminta maaf secara personal padanya. Seperti apa? Yuk kita simak sama-sama!

Belum Ada Kata Maaf dari Syahnaz

Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Usai namanya viral dan menjadi sorotan, Syahnaz Sadiqah akhirnya mau buka suara terkait isu perselingkuhan yang menyeret namanya dengan Rendy Kjaernett. Ditemani oleh sang suami, Jeje Govinda, Syahnaz meminta maaf dan mengaku menyesal.

Namun sayang, ucapan maaf itu tidak disampaikan kepada pihak yang secara langsung terkena imbasnya, yakni isti Rendy, Lady Nayoan. Pengakuan itu dilontarkan sendiri oleh Lady.

“Kalau banyak yang tanya sama saya, pihak sana minta maaf gak secara internal sama saya? Tidak ada sampai saat ini," kata Lady Nayoan di Pengadilan Negeri Bekasi, Selasa 18 Juli 2023.

Topik Terkait