Foto : Tvonenews.com

IntipSeleb LokalMario Dandy akan menjalani sidang kasus penganiayaan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada hari ini, Selasa 6 Juni 2023. Sebelum itu, mari simak kembali kronologi kasus penganiayaan yang membuat korban David Ozora harus dirawat.

Berikut kronologi penganiayaan Mario Dandy kepada David Ozora.

Kronologi Kasus

Foto : tvonenews.com

Masyarakat dihebohkan dengan kasus penganiayaan yang melibatkan salah satu anak pejabat yaitu, Mario Dandy. Videonya tengah menganiaya David Ozora anak dari pengurus GP Ansor viral di media sosial dan mendapatkan kecaman.

Tindak kekerasan itu terjadi pada 20 Februari 2023, kejadian itu diketahui bermula ketika kekasih Mario Dandy berinisial AG bercerita tentang perlakuan tidak menyenangkan yang dilakukan David kepadanya. Hal itu diketahui oleh Mario dan langsung menghubungi David.

Sayangnya Mario tidak dapat menghubungi David pada saat itu. AG pun diminta untuk menghubungi David kembali dengan dalih ingin mengembalikan kartu pelajar milik anak pengurus GP Ansor tersebut. Hal ini dilakukan oleh Mario Dandy supaya bisa bertemu dengan David.

Topik Terkait