IntipSeleb Lokal – Ahli seksolog, Dokter Boyke memberikan tanggapan terhadap pertanyaan seputar hubungan seksual. Boyke mendapatkan pertanyaan mengenai apakah hubungan seks saat sedang menstruasi diperbolehkan.
Dengan penjelasan ilmiah namun mudah dimengerti, Dokter Boyke membeberkan alasan dilarangnya hubungan seks saat menstruasi. Mengapa? Yuk baca artikelnya!
Hubungan Seks Saat Haid
Menilik Instagram @kepoinvidgram, terdapat potongan video Dokter Boyke melakukan edukasi seks. Pembawa acara membacakan pertanyaan publik seputar hubungan intim. Salah satu pertanyaan adalah, apakah diperbolehkan berhubungan seksual di akhir-akhir menstruasi.
“Kalau udah akhir-akhir datang bulan, terus melakukan hubungan suami istri. Apakah ada kemungkinan hamil?” ucap pembawa acara membacakan pertanyaan, dilansir IntipSeleb dari nstagram @kepoinvidgram pada Rabu, 16 November 2022.