Foto : Pinterest

IntipSeleb – Kalian masih bingung kira-kira menu buka puasanya apa, jangan khawatir kali ini IntipSeleb akan mengajak kalian untuk belajar bersama cara membuat pisang coklat lumer. Sejumlah orang sangat menyukai camilan yang berbahan dasar pisang ini, rasanya yang manis dan gurih membuat pisang coklat menjadi jajajnan favorit bagi sebagian orang.

Pisang coklat adalah salah satu jajanan pisang yang memiliki banyak penggemar. Resep pisang coklat sendiri sebenarnya mudah dibuat, membuat pisang coklat sendiri juga lebih sehat dan higienis karena kamu dapat memastikan kualitas dan kebersihan bahan-bahan yang digunakan.

Anak-anak biasanya juga sangat menyukai jajanan satu ini, rasa coklat yang lumer di dalamnya membuatnya menjadi favorit sebagian besar orang. Oleh karena itu banyak pedagang kaki lima yang menjualnya. Beberapa kedai cafe biasanya juga menyediakan menu jajanan ini di daftar menunya.

Mengonsumsi camilan atau biasa disebut ngemil sudah menjadi kebiasaan banyak orang. Ya kegiatan tersebut hampir nggak bisa lepas dari rutinitas sehari-hari. Hal ini nggak hanya dilakukan anak-anak saja loh, namun juga orang dewasa, baik perempuan maupun laki-laki.

Biasanya ketika kita sedang bersantai atau waktu luang bersama keluarga, tentunya camilan sangatlah penting. Salah satu camilan atau jajanan yang banyak digemari masyarakat, yakni pisang cokelat alias piscok. Rasanya yang gurih, manis serta berpadu dengan lelehan cokelat yang lumer membuat makanan ini laris manis dan digemari.

Nah jika biasanya kamu membeli pisang cokelat ini pedagang kaki lima, kamu bisa loh mencoba membuatnya sendiri. Untuk membuatnya cukup mudah dengan kulit lumpia yang siap pakai, pisang, dan juga cokelat. Untuk tingkat kelumeran cokelat pun kamu juga bisa mengukur sesuai selera.

Sebelum mengetahui manfaat pisang coklat, ada baiknya jika Anda mengetahui pengertiannya terlebih dahulu. Piscok merupakan kudapan manis asli Indonesia yang terbuat dari bahan dasar pisang. Nantinya, pisang akan dicampur dengan lelehan coklat atau susu kental manis rasa coklat. Selain itu, pisang ini juga akan dibungkus menggunakan kulit tepung tipis. Setelah itu, barulah Anda bisa menggorengnya dalam rendaman minyak panas. Wah, cara membuat pisang coklat mudah sekali.

Di Indonesia, kudapan ini dianggap sebagai salah satu jenis variasi pisang goreng. Masyarakat menyebutnya sebagai gorengan yang lezat, lumer di lidah, dan erat kaitannya dengan pedagang kaki lima. Biasanya, pisang coklat dijual bersamaan dengan tahu dan tempe goreng.

Nama kerennya Banana Spring Roll atau lumpia pisang. Kali ini diisi cokelat keju dan dikucuri cokelat leleh. Rasanya legit renyah dan pastinya bikin ketagihan.
Lumpia pisang cokelat ini dikenal dengan nama pisang cokelat atau piscok. Ciri khasnya pisang goreng diisi cokelat lalu dibalut adonan lumpia dan digoreng kering. Sensasi renyah kulitnya dan isinya yang manis disukai banyak orang.

Isian lumpia pisang bisa beragam sesuai selera. Selain cokelat meises, bisa diisi selai cokelat, nutella, selai kacang, keju atau kacang cincang. Kucuran cokelat leleh tentu bikin camilan ini semakin legit enak.

Jangan sampai di skip ya artikel berikut ini, kita bisa sama-sama belajar cara membuat pisang coklat yang enak meleleh di mulut dan gurih pastinya.

1. Pisang Coklat Lumer

Bahan-bahan:

✓1 bungkus kulit lumpia

✓2 buah pisang

✓minyak untuk menggoreng

✓1 gelas air untuk perekat

✓1 sdm tepung terigu

Bahan pelengkap:

✓1 bungkus meses cokelat

✓1 bungkus susu kental manis

Cara membuatnya:

1. Agar pisang dan kulit lumpia tetap menyatu, lalu campurkan tepung terigu dengan air sebagai alat perekat. Oleskan campuran terigu dengan air di pinggir kullit lumpianya saja.

2. Potonglah pisang menjadi bagian-bagian kecil, jangan terlalu besar. Hal ini dilakukan untuk memudahkan proses penggorengan piscok.

3. Setelah itu, letakkan pisang di atas selembar kulit lumpia, kemudian berikan olesan tepung dengan air dipinggir kulit lumpia. Tambahkan meses cokelat sebagai isian piscok.

Berikutnya, gulung kulit lumpia sampai menyelimuti pisang. Lakukan hal ini hingga kulit lumpia habis.

4. Siapkan wajan panas dengan api kecil. Masukkan adonan piscok ke dalam minyak panas. Tunggu hingga kecokelatan, lalu tiriskan.

5. Setelah ditiriskan, pindahkan piscok di atas piring saji. Kamu bisa menambahkan susu kental manis di atas piscok sebagai pemanis. Piscok siap disantap sebagai camilanmu hari ini.

2. Pisang Coklat Keju

Bahan-bahan:

- 1 box kulit lumpia siap pakai
- 13 biji buah pisang raja, belah jadi 2
- 125 gr dark chocolate, potong
- 100 gr keju, potong
- 1 butir putih telur untuk perekat

Topping:
- 25 gr dark chocolate, lelehkan dengan cara ditim

Cara membuatnya:

1. Pertama ambil pisang raja yang telah dibelah, lalu belah kembali tapi jangan sampai putus.
2. Kemudian ambil satu lembar kulit lumpia, tata pisang, cokelat, dan keju di atasnya. Lalu gulung seperti menggulung sosis, rekatkan ujung kulit dengan putih telur.
3. Ulangi sampai bahan habis, goreng dengan api kecil hingga cokelat keemasan, angkat.
4. Terakhir tata dalam piring dan beri topping cokelat yang telah dilelehkan.

3. Pisang Coklat Brown Sugar Crispy

Bahan-bahan:

- Pisang secukupnya
- Brown sugar/ gula aren
- Kulit lumpia secukupnya
- Susu kental manis secukupnya
- Keju parut

Cara membuatnya:

1. Potong pisang yang sudah dikupas dan siapkan kulit lumpia.
2. Letakkan potongan pisang dan brown sugar di atas kulit lumpia.
3. Lipat dan gulung dengan. Kemudian goreng hingga berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
4. Sajikan dengan taburan keju parut serta susu kental manis.

4. Pisang Coklat Mozarella

Bahan-bahan:

✓6 buah pisang (jenis pisang nangka, kepok kuning, atau ulin)

✓100 tepung terigu

✓100 gr tepung panir

✓100 gr coklat batangan, potong kecil-kecil

✓50 gr keju mozarella, potong kecil-kecil

✓keju cheddar untuk taburan

✓Air secukupnya

✓Keju parut secukupnya

Cara membuatnya:

1. Untuk langkah awal, silahkan siapkan pisang lalu kupas dan lubangi bagian tengahnya dengan sedotan.

2. Masukkan coklat dan keju ke dalam lubang pisang. Sisakan coklat untuk bagian luar pisang nanti selepas digoreng. Lakukan ke 6 buah pisang tersebut.

3. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu dan air lalu aduk hingga merata.

4. Celupkan pisang ke dalam tepung terigu tersebut. Lalu lumuri dengan tepung panir.

5. Selanjutnya digoreng hingga matang atau berwarna kuning keemasan. Angkat dan tiriskan. Letakkan pada piring.

6. Kemudian, lelehkan sisa coklat yang ada, lalu siram ke atas pisang coklat dan taburi dengan keju parut (cheddar). Hidangkan selagi hangat.

5. Pisang Coklat Meses

Bahan-bahan:

✓6 lembar kulit lumpia

✓3 buah pisang ( jenis nangka, kepok kuning, atau ulin)

✓Meses coklat

✓1 sdm tepung terigu, larutkan dengan 2 sdm air

Cara membuatnya:

1. Kupas pisang lalu potong menjadi dua bagian, sisihkan.

2. Ambil satu lembar kulit lumpia, letakkan pisang dan meses di atasnya.

3. Lalu lipat bagian bawah, kanan, dan kirinya lalu digulung.

4. Gunakan larutan tepung terigu untuk merekatkan tepi kulit lumpia agar tidak lepas ketika digoreng. Ulangi beberapa kali hingga selesai.

5. Kemudian panaskan minyak pada wajan dan goreng pisang coklat hingga berwarna kuning keemasan. Angkat dan sajikan. (bbi)

Topik Terkait