IntipSeleb – Resep rendang menjadi menu yang cocok untuk berbuka dan sahur. Menjelang bulan puasa, kamu yang akan masak pasti sedang mencari inspirasi untuk menu buka. Resep rendang pun dapat menjadi alternatif.
Meskipun resep rendang akan paling banyak dicari menjelang lebaran. Pasalnya rendang seakan-akan menjadi makanan wajib yang harus hadir ketika bersilaturahim nanti. Namun rendang memang cocok untuk acara apapun. Sehingga resep rendang sangat berguna untuk membantu kamu mendapatkan masakan satu ini.
Rendang menjadi salah satu makanan Indonesia yang paling terkenal dan memiliki kezelatan tiada banding. Tak hanya itu, rendang pun menjadi lauk paling laku ketika berada di rumah makan Padang. Karena rendang berasal dari Padang. Resep rendang pun banyak dicari karena resep rendang bermanfaat untuk masakan kamu. Mulai dari resep rendang daging maupun resep rendang ayam.
Lantas seperti apa resep rendang yang enak dan cocok untuk kamu masak? Penasaran? Jangan khawatir. IntipSeleb akan merangkum berbagai sumber resep rendang untuk kamu. Tunggu apa lagi, yuk langsung aja ke bawah untuk tahu lengkapnya. Check it out!
Rendang Sederhana
Bahan-bahan:
- 500 gram daging.
- 1 batang serai geprek.
- 3 lembar daun jeruk.
- 2 lembar daun salam.
- 1 ruas lengkuas geprek.
- 2 cm kayu manis.
- 1 sendok teh gula merah.
- 1 sendok teh kaldu sapi dan garam.
- 1/2 sendok teh jintan bubuk.
- 1/2 sdt merica bubuk
- Jeruk nipis.
- 500 ml santan dari 1/2 kelapa.
Bahan untuk bumbu halus:
- 4 siung bawang putih.
- 6 butir bawang merah.
- 2 butir kemiri.
- 1/2 sendok teh ketumbar.
- 3 cabai merah besar (buang bijinya).
- 2 cm kunyit.
- 3 cm jahe.
Cara pembuatan serta penyajian:
1. Pertama, cuci daging terlebih dahulu agar bersih. Kemudian potong sesuai selera, beri perasan jeruk nipis, lalu cuci kembali.
2. Kemudian haluskan bumbu, lalu tumis bumbu halus dengan serai, daun jeruk, daun salam, kayu manis dan lengkuas sampai matang.
3. Masukkan daging, aduk rata, lalu masukkan santan. Masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk.
4. Kemudian masukkan garam, kaldu, jintan, merica dan gula merah, diamkan hingga bumbu meresap dan airnya menyusut.
5. Koreksi rasa, angkat dan hidangkan.
6. Daging rendang pun siap disajikan!
Rendang Kering
Bahan-bahan:
- 1 kg daging sapi.
- 1 liter santan kentall.
- 500 ml santan cair.
- 3 butir pekak.
- 3-4 buah kapulaga.
- 5-6 buah cengkih.
- Kaldu sapi bubuk secukupnya.
- 5 cm kayu manis.
- 2 lembar daun kunyit.
- 6 lembar daun jeruk.
- 1 ruas lengkuas, geprek.
- 2 batang serai, geprek.
- 4-5 siung bawang merah, iris.
- 2-3 siung bawang putih, iris.
- 1 sendok makan bumbu rendang instan (opsional).
- 1/2 butir kelapa parut.
- Minyak goreng secukupnya.
Bahan untuk bumbu halus:
- 12 siung bawang merah.
- 1 siung bawang putih besar.
- 1 ruas lengkuas.
- 1 ruas jahe.
- 1 batang serai, ambil bagian putihnya.
- 1 sendok makan ketumbar.
- 1 sendok teh lada (bisa diganti lada bubuk).
- 1 sendok teh jinten.
- 1/4 buah biji pala.
- Cabai rawit sesuai selera.
- Cabai merah keriting sesuai selera.
- Garam secukupnya.
Cara pembuatan serta penyajian:
1. Pertama, siapkan wajan, sangrai setengah butir kelapa parut sampai berwarna kecoklatan.
2. Kemudian angkat lalu ulek sampai halus hingga mengeluarkan minyak.
3. Selanjutnya, campur dengan bumbu halus.
4. Siapkan wajan besar, panaskan minyak goreng secukupnya.
5. Tumis bawang merah dan bawang putih bersama daun salam, daun kunyit, daun jeruk, dan serai hingga harum.
6. Tambahkan pekak, kapulaga, cengkih, dan kayu manis. Aduk rata.
7. Masukan lengkuas, bumbu daging, dan bumbu halus yang sudah dicampur dengan kelapa sangrai. Tumis hingga harum lalu masukkan daging sapi yang sudah dicuci dan dipotong.
8. Tumis hingga semua bumbu meresap ke daging. Setelah beberapa saat, masukkan santan kental lalu susul dengan santan cair. Aduk hingga mendidih, tambahkan kaldu bubuk secukupnya.
9. Masak hingga mengeluarkan minyak, kemudian kecilkan apinya. Masak kurang lebih delapan jam sampai berwarna hitam dan kering. Angkat lalu sajikan.
10. Rendang kering pun siap disantap oleh kamu!
Rendang Ayam
Bahan-bahan:
- - 1 ekor ayam kampung,potong-potong, lumuri air jeruk nipis & garam, diamkan sebentar cuci bersih.
- 300 gram kentang, potong-potong.
- 750 ml santan.
- 5 siung bawang merah iris.
- 5 siung bawang putih iris.
- 1/4 butir kelapa parut.
- 4 butir pekak.
- 7 butir kapulaga.
- 7 butir cengkih.
- 4 cm kayu manis.
- 6 lembar daun salam.
- 7 lembar daun jeruk.
- 3 batang serai geprek.
- 1 ruas lengkuas geprek.
- minyak goreng secukupnya.
Bahan untuk bumbu halus:
- cabai rawit secukupnya.
- cabai keriting secukupnya.
- cabai merah besar secukupnya.
- 7 siung bawang putih.
- 10 siung bawang merah.
- 4 butir kemiri sangrai.
- 1 batang serai ambil bagian putihnya.
- 1 sendok makan ketumbar bubuk.
- 1 sendok teh jintan bubuk.
- 1 sendok teh pala bubuk.
- 1 ruas jahe.
- garam, merica, kaldu bubuk secukupnya.
Cara pembuatan serta penyajian:
1. Pertama, sangrai kelapa parut hingga berubah warna kecoklatan, lalu ulek dan campur ke bumbu halus.
2. Panaskan minyak di wajan tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, daun jeruk, serai hingga harum.
3. Tambahkan kapulaga, pekak, cengkih, dan kayu manis, aduk rata.
4. Kemudian masukkan bumbu halus, lengkuas geprek, tumis sampai harum. Masukkan ayam, tumis sampai kaku, bumbu meresap, tambahkan kentang, santan, aduk rata.
5. Setelah mendidih tambahkan garam, merica, kaldu bubuk, koreksi rasa.
6. Masak hingga mendidih, kecilkan api, masak sampai kuah menyusut dan ayam empuk.
7. Rendang ayam pun siap untuk disantap.
Rendang Instan
Bahan-bahan:
- 1 ekor daging ayam, potong-potong / 200 gram daging (sesuai yang kamu inginkan).
- 1 liter air.
- 1 sachett pasta bumbu instan rendang.
- 1 batang serai.
- 2 lembar daun salam.
- 1 sendok makan kecap manis.
- 1 bungkus santan instan.
- garam, gula dan penyedap rasa secukupnya.
Cara pembuatan serta penyajian:
1. Pertama, siapkan panci masukkan ayam yang sudah dipotong-potong atau daging, tambahkan air, pasta bumbu instant rendang, sereh, dan daun salam, rebus hingga mendidih.
2. Kemudian tambahkan kecap manis, santan, garam, gula, dan penyedap ayam secukupnya.
3. Masak hingga ayam empuk, air surut, sekitar 30-40 menit, aduk sesekali sembari koreksi rasa.
4. Rendang instan pun siap melewati tenggorokanmu.
Selamat mencoba!