Article
Foto : Instagram/chichakoeswoyo

IntipSeleb – Artis lawas Tanah Air Chicha Koeswoyo sebelumnya menghebohkan publik usai kabar keputusannya pindah agama dari Kristen menjadi seorang mualaf. 

Di sisi lain, postingan terakhir Chicha tentang persiapan ke akhirat menjadi sorotan. Lantas, apa itu? Simak selengkapnya di bawah ini.

Pindah Agama

Foto : Instagram/chichakoeswoyo

Chicha Koeswoyo sebelumnya menceritakan kisah spiritualnya yang sempat buat heboh publik. Ia diketahui pindah agama dari Kristen menjadi seorang muslim. Hal ini berawal dari kecintaannya mendengar azan di TVRI.

Ia mengungkapkan selama tiga hari berturut-turut, Chica setia mendengarkan azan magrib yang disiarkan di televisi. Kecintaannya itu semakin membesar ketika dirinya tengah berada dalam kondisi yang penuh masalah, seolah diingatkan kunci sukses untuk meraih kesuksesan dunia dan akhirat adalah dengan ibadah salat.

Chica Koeswoyo yang awalnya menganut agama Kristen memang sudah mendapat pelajaran tentang agama Islam. Ia mengenyam pendidikan di sekolah yang berbasis Islam. Seiring dengan pelajaran agama Islam, Chicha kerap melihat teman-temannya yang melakukan salat. 

Topik Terkait