IntipSeleb – Lee Hi sukses mengejutkan penggemar dengan potret terbaru yang dibagikan ke Instagramnya. Lee Hi yang dahulu kental dengan image imut kini mulai berani menunjukkan keseksian tubuhnya yang tentunya jarang dilakukannya sebelumnya.
Bahkan, dia berpose dengan memperlihatkan pakaian dalamnya. Hal ini juga membuat beberapa netizen menyadari jika Lee Hi memiliki tato di tubuhnya. Seperti apa potret Lee Hi? Simak penjelasannya berikut.
Baca juga: Lirik Lagu Lee Hi - HOLO, Disebut Sindir YG Entertainment
Lee Hi Pamer Foto Seksi
Pada Juli 2020 lalu, Lee Hi merilis lagu barunya berjudul HOLO, yang menandakan sebagai awal kariernya setelah bergabung dengan label musik AOMG pasca hengkang dari YG Entertainment.Sejak bergabung dengan label barunya, citra Lee Hi pun seakan berubah.
Jika dulu dia terkenal dengan keimutannya, kini dia justru mengambil langkah berani. Tidak hanya memamerkan sosoknya yang mengesankan, tapi penyanyi 23 tahun ini bahkan tampil berani dengan pakaian terbuka dan memakai baju seksi yang menunjukkan lekuk tubuhnya.