IntipSeleb – Anggota termuda dalam grup BTS, Jungkook, sempat terseret rumor kencan dengan seorang wanita yang diketahui berprofesi sebagai tattoo artist. Tidak lama setelah kabar tersebut beredar di jagat media sosial, Big Hit Entertainment selaku agensi yang menaungi pelantun Boy With Luv tersebut membantah secara tegas bahwa artisnya tidak menjalin hubungan asmara dengan siapa pun.
Sebelumnya, tersebar sebuah foto dari rekaman CCTV yang menampilkan sosok Jungkook tengah memeluk mesra seorang wanita yang sukses membuat ARMY terkejut. Pada Selasa, 17 September 2019, sang tattoo artist pun akhirnya angkat bicara melalui sebuah pernyataan yang diunggah di akun Instagram miliknya @tattooer_rennis.
Wanita berambut cepak itu menegaskan bahwa dirinya hanya berteman dengan Jungkook, “Saya sama sekali tidak memiliki hubungan dengan Jungkook. Saya memposting ini karena terlalu banyak berita yang tersebar secara online dan situasi yang tidak menguntungkan dari orang-orang yang menyamar sebagai saya, menyebabkan kesalahpahaman,” tulis wanita bernama asli Lee Mijoo tersebut dilansir dari Allkpop.
“Saya tidak mengatakan apa pun karena sudah jelas orang-orang tidak percaya dengan kebenaran itu, menafsirkan (kata-kata) saya seperti yang mereka inginkan dan saya akan menerima balasan yang lebih kasar,” lanjutnya.
Kala itu, dijelaskan Jungkook hanya bertemu dengan kenalannya dari toko tato karena tengah berada di lokasi yang sama, “Sekali lagi, saya menegaskan bahwa tidak benar saya berpacaran dengan Jungkook atau saya membuat tato inisial (nama) saya padanya. Kami hanya teman dekat dan saya meminta maaf karena tampaknya penggemar sangat terluka, selain saya dan orang-orang di sekitar saya. Saya tidak akan mengatakan apa-apa lagi. Saya hanya ingin menjelaskan bahwa saya tidak mengabaikan segalanya,” tutupnya.
Kendati demikian, sebenarnya siapa sih sosok dari tattoo artist bernama Rennis atau Lee Mijoo yang dekat dengan Jungkook BTS? Simak fakta-faktanya berikut ini.