Foto : Sbs

IntipSeleb – The King: Eternal Monarch kerap menuai kritikan pada setiap episodenya. Drama yang dibintangi oleh Lee Min Ho dan Kim Go Eun ini seakan belum bisa memenuhi ekspektasi publik yang begitu tinggi karena telah menantikan penayangannya sejak lama.

Baca Juga: Fakta Mengejutkan Kuda Lee Min Ho di The King: Eternal Monarch

Hal ini terbukti dari perolehan rating The King Eternal Monarch yang tidak stabil. Untuk episode ke-5 yang tayang 1 Mei lalu, drama ini mencatatkan rating sebesar 7,6 persen dan 8,6 persen skala nasional. Angka tersebut turun dari episode minggu lalu. Bahkan, serial garapan SBS ini kalah jauh dari rating episode perdana variety show Three Meals a Day.

Rating Drama The King: Eternal Monarch Tidak Stabil 

Sumber Foto: SBS

Peningkatan terlihat pada episode ke-6 yang mengantongi rating sebesar 10,3 persen skala nasional. Angka tersebut membuat The King: Eternal Monarch kembali ke rating dua digit setelah terakhir kali diperoleh pada penayangan episode ke-2. 

Naiknya antusias penonton dari segi rating bisa jadi karena hubungan Lee Gon (Lee Min Ho) dan Jung Tae Eul (Kim Go Eun) yang semakin romantis. Episode 6 The King: Eternal Monarch ditutup dengan adegan Lee Gon yang kembali ke Republik Korea, lalu tiba-tiba berpelukan dengan Jung Tae Eul.

Topik Terkait