IntipSeleb – Pandemi virus corona masih belum bisa dihentikan hingga saat ini. Setidaknya 110 negara di seluruh dunia terdampak virus dengan nama resmi COVID-19 itu. Korea Selatan pun sempat menjadi negara dengan jumlah pasien positif corona terparah di luar Tiongkok.
Seiring berjalannya waktu, kini Negeri Ginseng berhasil menekan penyebaran wabah virus corona. Berdasarkan informasi terkini, tercatat sudah ada lebih dari 10 ribu pasien yang dinyatakan positif corona dan 174 lainnya meninggal dunia. Jika dibandingkan dengan negara lain, tingkat kematian di Korea Selatan tergolong rendah.
COVID-19 sendiri bisa menyerang siapa saja, bahkan orang sehat sekali pun. Baru-baru ini, telah diwartakan seorang selebriti Korea pertama yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona. Dia adalah Yoon Hak, member dari grup Supernova.
Yoon Hak Jadi Selebriti Korea Pertama Positif COVID-19
Pada Jumat, 3 April, SV Records selaku agensi yang menaungi Yoon Hak telah membenarkan kabar yang menyebutkan artis asuhannya dinyatakan positif terinfeksi virus corona. Disebutkan bahwa saat ini, pria berusia 35 tahun itu tengah menerima perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Seoul.