IntipSeleb Korea – Beberapa bulan mendatang, banyak grup KPop yang akan menggelar acara konser di berbagai negara. Salah satu grup KPop yang baru-baru menggelar konser adalah Super Junior.
Usai menyapa penggemar di negara Thailand, Super Junior akan menyapa penggemarnya di Manila. Sayangnya, salah satu anggota, yaitu Siwon Super Junior harus batal tampil karena terinfeksi COVID-19. Mau tahu selengkapnya? Yuk, cek ulasan berikut ini!
Siwon Super Junior dilaporkan terinfeksi COVID-19
Pada 3 Agustus, laporan mengejutkan datang dari Label SJ yang juga menaungi grup Super Junior. Label SJ melaporkan bahwa Siwon Super Junior terinfeksi COVID-19.
Label SJ mengungkapkan bahwa Siwon Super Junior telah melakukan tes PCR dan hasilnya dikonfirmasi ulang pada tanggal 3 Agustus.
"Halo. Ini Label SJ. Kami ingin memberi tahu kalian tentang informasi COVID-19 Siwon Super Junior. Hasil tes PCR yang dilakukan Siwon saat mempersiapkan jadwal luar negerinya, dikonfirmasi ulang pada tanggal 3 pagi." tulis Label SJ yang sudah diumumkan di berbagai media sosial resmi mereka.