IntipSeleb – Sejak debut, girl group termuda asuhan YG Entertainment, Blackpink sudah sangat mencuri perhatian. Bukan hanya lagu-lagu mereka yang enak didengar, keempat anggotanya yakni Jisoo, Rose, Jennie, dan Lisa juga memiliki visual memukau. Paras cantik dari masing-masing member nyatanya mampu menarik banyak penggemar baru untuk bergabung dalam fandom yang dinamai BLINK tersebut.
Selain itu, setiap anggota Blackpink menonjolkan keunikan masing-masing yang menjadi pembeda antara satu sama lain. Rose yang memegang posisi sebagai main vocalist dalam grup tersebut memiliki bakat luar biasa pada olah vokalnya. Perempuan 22 tahun ini dikenal dengan suaranya yang melengking dan handal dalam menyanyikan lagu bernada-nada tinggi.
Kilas balik, Rose lolos audisi YG Entertainment di usia 14 tahun. Ia menjalani masa-masa sebagai trainee selama lima tahun sebelum akhirnya resmi debut bersama Blackpink di tahun 2016. Tak hanya cantik dan dianugerahi suara yang unik, perempuan bernama asli Park Chae Young ini juga jago memainkan alat musik gitar.
Sebelumnya, Rose sempat menyumbangkan suaranya sebagai featuring di salah satu lagu solo G-Dragon berjudul Without You. Namun, kala itu, nama Rose tidak ditulis secara terang-terangan melainkan hanya diperkenalkan sebagai ‘?’ dari girl group baru YG Entertainment. Dia juga aktif mengunggah video cover lagu dalam bahasa Inggris di YouTube.
Rose sendiri menghabiskan masa kecilnya di Melbourne, Australia. Ia baru pindah ke Seoul, Korea Selatan setelah resmi menandatangani kontrak dengan YG Entertainment di tahun 2012. Lahir dan besar di luar negeri, membuat penampilan perempuan kelahiran 1997 ini berubah drastis, karena ada perbedaan dari segi cara berpakaian, budaya, dan lain-lain.
Penasaran dengan transformasi Rose Blackpink dari dulu hingga bisa secantik sekarang? Yuk simak artikel yang telah dirangkum tim IntipSeleb di bawah ini!
Gemasnya, Rose mengenakan pakaian tradisional Korea bernama Hanbok. Foto ini dibagikannya lewat akun Instagram pribadinya, bertepatan dengan Hari Chuseok.