Foto : Berbagai Sumber

Jogja – Jogja menjadi salah satu kota di Indonesia yang langganan didatangi wisatawan lokal maupun internasional untuk berwisata, terutama saat musim liburan tiba.

Tidak heran, Jogja menghadirkan berbagai pilihan wisata yang siap memanjakan siapa saja, diantaranya ada wisata alam, wisata sejarah, wisata kuliner, hingga wisata kids friedly atau yang ramah anak.

Kali ini IntipSeleb akan memberikan 5 rekomendasi tempat wisata di Jogja yang ramah anak, dan tentunya cocok dikunjungi ketika libur sekolah tiba. Scroll yuk!

1. Studio Alam Gamplong

Menginjakkan kaki di Studio Alam Gamplong membuat wisatawan seolah berada di abad ke-16. Di sini moms bisa memperkenalkan kepada buah hati tentang bangunan lawas di Tanah Air.

Studio Alam Gamplong juga merupakan lokasi syuting dari sederet film terkenal seperti Sultan Agung, Bumi Manusia, Satria Dewa: Gatotkaca, Habibie & Ainun, hingga proyek garapan sutradara Hanung Bramantyo lainnya.

2. Obelix Hills

Menikmati keindahan alam Jogja dari atas bukit bisa dilakukan ketika mengunjungi Obelix Hills. Mons dapat mengajak si kecil untuk menikmati matahari terbenam sambil mencicipi aneka kuliner yang ditawarkan.

3. HeHa Ocean View

Heha Ocean View menawarkan berbagai wahana seru yang bisa dikunjungi para orang tua dan anak, diantaranya balon udara, jembatan kaca, dan masih banyak lagi.

Jika ingin menghabiskan waktu lebih lama, tempat ini juga menyediakan jasa penginapan dengan pemandangan lautan lepas pantai selatan.

4. Alun-alun Kidul

Saat matahari terbenam, Alun-alun Kidul bertransformasi menjadi tempat nongkrong malam seru yang juga dapat dinikmati anak-anak.

Ada berbagai street food khas Jogja hingga berbagai kegiatan menarik yang sayang untuk dilewatkan, salah satunya naik odong-odong hias.

5. Taman Pintar

Lokasinya yang berada di tengah kota membuat Taman Pintar menjadi tempat wisata yang strategis untuk dikunjungi bersama si kecil.

Di sini moms bisa mengajak si kecil berwisata edukasi dengan mencoba berbagai wahana, diantaranya ada playground, planetarium, hingga science theater.

Itu tadi deretan tempat wisata di Jogja yang ramah anak, tertarik untuk mengunjunginya?

Topik Terkait