Foto : Pexels/Jane Doan

IntipSeleb – Menjaga penampilan agar awet muda tentu harus diawali dengan merawat kesehatan tubuh dan kulit. Cara tersebut tidak hanya dilakukan dengan memakai skincare atau treatment di klinik kecantikan, namun juga harus diimbangi mengkonsumsi makanan kaya nutrisi.

Kali ini IntipSeleb akan memberikan informasi mengenai jenis makanan yang terbukti ampuh membuat awet muda karena kandungan di dalamnya.

Selain itu, ada juga makanan yang harus dihindari untuk menjaga kesehatan kulit. Simak yuk ulasan selengkapnya.

Jenis Makanan yang Bisa Bikin Awet Muda

Foto : Freepik.com

Proses penuaan pada kulit bisa disebabkan oleh faktor dari dalam dan dari luar. Faktor dari dalam diantaranya karena genetik dan bertambahnya usia. Sementara itu jika faktor dari luar disebabkan paparan sinar matahari, polusi, dan rokok.

Melansir dari YouTube Kata Dokter, dr. Atika Kusuma Dewi, Sp.KK menjelaskan gejala penuaan yaitu kulit menjadi kendur, muncul keriput, hingga timbul flek hitam.

Lebih lanjut, Dokter Atika Kusuma Dewi menyarankan agar mengkonsumsi makanan yang mengandung antioksidan karena bagus untuk kulit dan memperlambat penuaan.

"Disarankan kita mengkonsumsi makanan yang mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Antioksidan itu adalah bahan untuk membuat penuaan tidak berjalan lebih cepat," kata dr. Atika Kusuma Dewi, Sp.KK, melansir dari YouTube Kata Dokter, 18 Mei 2024.

Makanan yang mengandung antioksidan terdapat vitamin C, vitamin A, dan Vitamin E, yang banyak terkandung dalam buah jeruk, strawberry, rasberry, kiwi, alpukat, mangga, wortel, brokoli, hingga bayam.

Hindari Jenis Makanan yang Dibakar

Foto : Freepik.com

Sementara itu makanan yang harus dihindari untuk mencegah menuaan lebih cepat adalah jenis makanan yang dibakar karena terdapat radikal bebas.

"Makanan yang harus dihindari adalah makanan yang mengandung radikal bebas, contohnya makanan yang dibakar," tutur dr. Atika Kusuma Dewi, Sp.KK.

Jika harus mengkonsumsi makanan yang dibakar, disarankan agar arang atau bekas hitam pembakarannya disingkarkan dan tidak ikut dihidangkan.

Topik Terkait