Foto : Www.freepik.com/studioredcup

IntipSeleb – Suntik DNA Salmon tentu sudah tidak asing kali di kalangan wanita. Treatment ini dipercaya bisa membuat kondisi kulit wajah kembali kencang dan tentunya menyehatkan.

Kendati begitu, perlu diperhatikan efek samping yang ditimbulkan ketika melakukan suntik DNA Salmon.

Kali ini, IntipSeleb akan membahas seputar informasi mengenai DNA Salmon. Simak yuk penjelasan selengkapnya lewat ulasan di bawah ini.

Manfaat DNA Salmon Untuk Kulit

Foto : Pinterest

DNA Salmon atau DNA Polinukleotida berasal dari sperma ikan salmon yang digabungkan dengan asam hyaluronat. Tidak sedikit masyarakat Indonesia hingga figur publik Tanah Air yang memilih melakukan suntik DNA Salmon sebagai salah satu ritual menjaga kesehatan kulit.

Bahkan, ada juga yang rela sampai terbang ke luar negeri demi mendapatkan kualitas suntik DNA Salmon yang diinginkan, dan tentu saja merogoh kocek cukup dalam.

Lewat kanal YouTube Kata Dokter, dr. Cynthia Jayanto, M.Biomed AAM menjelaskan deretan manfaat dari DNA Salmon untuk kulit, diantaranya:

  • Regenerasi kulit
  • Peremajaan kulit
  • Anti penuaan
  • Menyehatkan kulit

DNA Salmon dikenal bagus untuk mengembalikan dan menjaga kondisi kulit. Biasanya, ciri-ciri kulit yang membutuhkan DNA Salmon yaitu kulit yang mengalami keluhan kering, keriput, dehidrasi, hingga terdapat bekas jerawat atau bopeng.

Efek Samping DNA Salmon

Foto : Berbagai Sumber

Ada berbagai cara yang dilakukan klinik kecantikan ketika proses mengaplikasikan DNA Salmon di kulit.

"Tergantung dari kasus per kasus. Ada yang dengan cara diinjeksi langsung, ada juga pakai cafa alar aqua pen atau niddle yang ada mesinnya langsung ke wajah, ada juga yang bisa dengan laser terus dikombinasikan dengan dioleskan saja," jelas dr. Cynthia Jayanto, M.Biomed AAM.

Perlu dicatat bahwa ada efek samping yang bisa ditimbulkan dari DNA Salmon. Karena asalnya dari ikan, tentu perlu diperhatian alergi yang kemungkinan dialami.

"Semisal dia alergi pada jenis ikan-ikana , bisa saja terjadi, kemudian biasanya efek samping lainnya itu mungkin lebih ke efek samping prosedur treatment, bisa jadi ada hematom atay lebam itu wajar terjadi karena pakai jarum mengaplikasikannya," tutur dr. Cynthia Jayanto, M.Biomed AAM mengenai DNA Salmon.

Topik Terkait