Foto : Www.freepik.com/freepik

IntipSeleb Puasa menjadi sebuah ibadah bagi sebagian umat beragama, hingga kerap dijadikan sebagai metode diet atau yang dikenal sebagai intermittent fasting.

Tahu kah kamu jika berpuasa memiliki banyak manfaat yang baik untuk sistem pencernaan manusia, terutama bagi penderita asam lambung. Simak faktanya yuk lewat ulasan di bawah ini.

Manfaat Puasa Untuk Sistem Pencernaan

Foto : Freepik/freepik

Saat berpuasa, manusia tidak mengkonsumsi makanan serta minuman dalam kurun waktu yang sudah diterapkan. Pada momen tersebut, akan terjadi penurunan ekskresi pada lambung. Kondisi ini membuat asam lambung berkurang sehingga menjadi kabar baik bagi penderitanya.

“Jadi yang biasanya asam lambung banyak dikeluarkan pada saat makan banyak, nah ini agak sedikit menurun pengeluarannya sehingga yang memiliki asam lambung bisa menjadikan puasa sebagai metode terapi,” ujar dr. Gammarida Magfirah, melansir dari YouTube Kata Dokter, 15 Maret 2024.

Beri Waktu Usus Beristirahat

Foto : Freepik/brgfx

Tidak hanya berpengaruh pada asam lambung, kondisi usus halus dan usus besar turut terkena dampak baik ketika menjalani puasa karena tidak ada makanan yang dikelola pencernaan.

“Usus halus yang biasanya bergerak secara aktif akan mengalami istirahat atau penurunan pergerakan, sehingga juga akan memberikan waktu untuk usus halus beristirahat,” tutur dr. Gammarida Magfirah.

“Pada usus besar yang biasanya bekerja dengan berat, di sini akan mengalami istirahat dan penyerapan pada air di usus besar akan meningkat. Jadi mengatur keseimbangan cairan dalam tubuh agar tidak dehidrasi, sehingga ginjal jadi lebih optimal mengatur kadar air dalam tubuh,” lanjut Dokter Gemma.

Jadi, jangan khawatir ketika menjalani puasa terutama bagi penderita asam lambung, karena puasa justru memiliki manfaat baik untuk sistem pencernaan tubuh.

Kendati demikian, perlu juga diperhatikan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh sebelum menjalani ibadah puasa, serta konsultasikan kepada dokter jika ada efek samping serius.

Semoga informasinya membantu ya, selamat berpuasa!

Topik Terkait