Foto : Instagram @gitasav

IntipSeleb – Terkenal sebagai selebgram atau social media influencer, Gitasav kini melebarkan sayapnya di bisnis kecantikan. Ia membuat produk skincare dengan brand Moin yang cukup diminati di pasaran.

Bukan tiba-tiba, terjun di industri kosmetik khususnya skincare memang sudah menjadi impiannya sejak ia berkuliah jurusan Kimia di Berlin, Jerman. Setelah lulus, ia sempat bekerja di laboratorium untuk menambah pengalamannya sebelum memulai bisnis.

Gitasav juga kerap mengunggah aktivitasnya sebagai formulator skincare melalui media sosial, baik Instagram maupun TikTok. Ia membuat formulasi produk skincare yang akan ia gunakan sendiri sesuai dengan kebutuhan kulitnya. Hal itu membuat minat terhadap pekerjaan di bidang cosmetic chemist semakin meningkat.

Sebagai formulator skincare dengan ilmu dan pengalaman yang tidak bisa dipandang sebelah mata, Gitasav tak ragu berbagi cerita kepada followersnya di media sosial. Lantas, bagaimana cara jadi cosmetic chemist seperti Gitasav? Yuk scroll lebih lanjut!

1. Kuliah Jurusan Kimia atau Farmasi

Menurut selebgram dan YouTuber pemilik nama Gita Savitri Devi ini dalam kanal YouTubenya dikutip pada Senin, 15 Januari 2024, untuk menjadi seorang cosmetic chemist, hal paling mendasar yang harus dipenuhi adalah lulusan Kimia.

Sebagai lulusan dari kuliah jurusan Kimia, seseorang akan memiliki pemahaman terkait basic chemistry dan seluk-beluk dunia kimia. Selain itu, berpengalaman di laboratorium juga salah satu syarat yang wajib dipenuhi sebagai formulator kosmetik.

“Yang penting kalian chemistry graduate gitu jadi kalian punya basic chemistry, kalian emang tahu dunia kimia itu seperti apa, kalian punya basic inorganic chemistry, bio chemistry, trus organic chemistry gitu gitu, trus kalian pernah di lab. Intinya kayak kalian kuliah kimia lah gitu,” papar Gitasav, dikutip dari Instagramnya.

Sedikit berbeda dengan di luar negeri, di Indonesia sendiri banyak formulator skincare yang merupakan lulusan Farmasi. Menurut pengamatan Gitasav, jurusan Farmasi di universitas di Indonesia terdapat penjurusan ke Cosmetic Chemistry.

“Kalau di Indonesia gue ngeliat malah yang kerja di personal care industri sekarang kebanyakan orang farmasi karena ternyata di farmasi itu ada penjurusan ke cosmetic chemistry gitu dari yang gue liat,” sambungnya.

2. Ambil Jurusan Cosmetic Technology

Foto : Instagram @gitasav

Cara jadi cosmetic chemistry selanjutnya juga bisa ditempuh dengan menempuh pendidikan S2 Cosmetic Technology. Bagi kamu yang berminat, kamu juga bisa menempuh S1 dengan jurusan Cosetic Technology agar tidak perlu lagi mengambil pendidikan di jenjang selanjutnya.

Namun, penting untuk memperhatikan secara detail terkait program studi Cosmetic Technology di universitas yang dituju. Sebab, meski jurusannya sama, setiap universitas bisa memiliki fokus yang berbeda-beda.

“Kalau uni di Hamburg itu dari yang gue denger dari temen-temen gue dia mostly lebih ke research jadi jatuhnya kayak kalian research yang hubungannya sama kulit gitu, jadi bukan soal formulasi produk tapi lebih ke kulitnya itu sendiri dan gimana kulitnya itu,” ujarnya.

“Makanya temen-temen gue yang sekarang kuliah di Hamburg jurusan cosmetic technology S2 mereka tuh tetep pas udah kuliah ni udah hampir selesai atau bahkan udah selesai, mereka tetap nggak terlalu tau banyak soal formulasi, biasanya mereka abis itu praktikum atau pas lagi kuliahnya mereka praktikum di tempat di lab seperti kantor gue, di mana dia bisa dapetin pengalaman,” sambung Gita Savitri.

3. Kursus Formulasi

Foto : Instagram @gitasav

Gitasav menambahkan, cara jadi cosmetic chemistry selanjutnya yang bisa ditempuh adalah dengan mengikuti kursus formulasi online yang terpercaya. Kamu harus memastikan bahwa apa yang akan kamu pelajari dari program yang kamu ambil sesuai dengan yang kamu harapkan.

“Sekarang tuh udah banyak banget kursus online yang legit sebenernya, ambil misalnya 3 bulan atau diplomanya setahun, itu bayar sih rata-rata kayak di Intitute of Personal Care Science di Australia, atau ada di Formula Botanica. Walaupun ada beberapa kursus yang gue lihat juga ujungnya si para graduate ini tetep ternyata nggak tahu apa-apa, jadi kayak bener-bener cuma introduction ke personal care industry, jadi setelah dapet diploma tersebut tetep harus gathering experience lagi biar bener-bener tahu soal formulasi,” papar Gitasav.

“Jadi kalian kalau misalnya pingin lanjutin di education yang formal emang mesti ngeliat sih modul-modulnya kira-kira pas nggak sama yang kalian pengen,” pungkasnya.

Nah, itulah sederet cara jadi cosmetic chemistry menurut Gitasav yang bisa kamu lakukan jika bercita-cita menjadi seorang formulator skincare seperti Gita. Semoga bermanfaat! (bbi)

Topik Terkait