Foto : Medium/Eric Carlson

IntipSeleb Lirik – Perayaan tahun baru tinggal menghitung jam. Setiap peringatan tahun baru, pasti dirayakan dengan berkumpul bersama keluarga, makan-makan, bercengkrama santai, hingga menonton pesta kembang api.

Tapi tahukah kamu dengan lagu Auld Lang Syne. Ya, Auld Lang Syne adalah lagu asal Skotlandia yang biasanya dinyanyikan untuk mengucapkan selamat tinggal pada tahun lama, sekaligus menyambut tahun baru.

Lantas, apa sih makna lagu dan lirik lagu Auld Lang Syne, yang sering dinyanyikan saat tahun baru? Yuk, scroll terus Inselicious!

Makna Lagu Auld Lang Syne


Source: Medium/Eric Carlson

Menguip Scotland.org, Auld Lang Syne adalah lagu puisi berbahasa Skotlandia yang ditulis oleh Robert Burns pada tahun 1788. Berdasarkan lagu rakyat Skotlandia kuno, lagu ini pertama kali diterbitkan dalam volume lima Museum Musik Skotlandia James Johnson setelah kematian Burns pada tahun 1796.

Lagu Auld Lang Syne mengisahkan teman-teman lama yang tengah menikmati minuman sambil mengenang kembali perjalanan seru yang pernah mereka alami dahulu.

Topik Terkait