Foto : Instagram/@gerrycreation

IntipSeleb Gaya Hidup – Siapa penyuka telur asin? Kita terkadang harus menemukan telur asin yang enak dan asli, jika berkunjung ke Brebes, Jawa Tengah. Namun siapa sangka kita bisa tau cara membuat telur asin sendiri di rumah dengan bahan sederhana saja.

Telur asin merupakan salah satu menu andalan rumahan yang sederhana namun enak disantap dengan apa saja. Walau hanya menikmatinya dengan nasi putih dan sambal, telur asin tetap enak dan juara kelezatannya.

Apalagi jika disantap dengan menu olahan lain seperti rawon, soto, atau gulai. Telur asin tetap menjadi juara dalam tiap menu harian keluarga. Bahkan beberapa orang menjadikannya menu utama dalam tiap santapan.

Anda yang kerap kesulitan menenukan telur asin di daerah selain Brebes, jangan khawatir kamu bisa membuatnya di rumah. Cara membuat telur asin yang dirangkum oleh IntipSeleb di bawah ini, tanpa perlu mengolahnya dengan rumit dan hanya menggunakan bahan sederhana. Anda sudah bisa menikmati telur asin yang enak dan lezat di rumah.

Penasaran dengan cara membuat telur asin yang enak dan mudah? Jangan lupa siapkan bahan-bahannya dulu ya, pastikan cukup waktu untuk membuatnya ya.

Cara Membuat Telur Asin Hanya 3 Bahan

Foto : Instagram/@jennynovembria

Ini adalah cara membuat telur asin yang mudah no arang, no abu gosok, no batu bata. Pastikan kamu siapkan bahan dengan lengkap dan jangan ada yang di lewati ya.

Kalau dilakukan sesuai takaran, dijamin telur asin yang dihasilkan dangat bagus, pekat, creamy, dan warna dalamnya orange merona. Anda bisa menduplikasi cara membuat telur asin yang enak di bawah ini ya.

Bahan-bahan

- 10 butir telur bebek

- 1000 ml air

- 200 gram garam halus (250 gram apabila menggunakan garam kasar)

Bahan Lainnya (Pemberat):

- 1 kantong plastik

- Air secukupnya (untuk diisi ke dalam kantong plastik, sebagai pemberat agar telur tidak mengapung saat direndam)

Cara Membuat

- Langkah 1

Cuci telur bebek sehingga bersih. Bilas beberapa kali dan tiriskan. Lap telur sampai kering.

- Langkah 2

Di panci berukuran sedang, masak air dan garam. Aduk-aduk hingga garam larut dan air mendidih, matikan api. Biarkan hingga air mendingin.

- Langkah 3

Susun telur dalam wadah kedap udara, kemudian masukkan larutan garam. Saat ini telur akan mengapung, pastikan semua permukaan telur terendam dalam larutan air garam dengan meletakkan pemberat di atas permukaannya. Gunakan kantong plastik yang diisi dengan air sebagai pemberat. Tutup rapat wadah.

- Langkah 4

Biarkan telur terendam dalam wadah tertutup rapat selama 14 hari. Angkat semua telur dari larutan garam, dan rebus telur di air mendidih selama 15 menit.

Telur asin yang sudah direbus awet hingga 1 bulan disimpan di dalam kulkas. Hangatkan kembali apabila hendak disantap, dengan cara merendamnya sebentar di air panas.

- Langkah 6

Larutan garam sisa merendam telur bisa dipergunakan berkali-kali untuk merendam batch telur bebek yang baru. Buang air larutan garam apabila sudah keruh. Sesuaikan banyaknya air dan garam dengan jumlah telur yang diasinkan agar hasil maksimal.

Cara Membuat Telur Asin Rendam

Foto : Instagram/@reenskitchen

Cara membuat telur asin kali ini berbeda dari yang lain, pemilik resep menambahkan bawang putih dan cabai untuk menambah cita rasa. Jika tidak suka, boleh dilewati saja ya. Sesuaikan dengan selera kalian hingga pas dengan lidah Anda.

Bahan-bahan

- 1,8 l air

- 200 g garam kasar

- 8 siung bawang putih, cincang

- 8 buah cabai rawit, cincang

- 8 buah cabai merah keriting, cincang

- 12 buah telur bebek, cuci bersih, keringkan

Cara Membuat

- Rebus air bersama garam kasar hingga mendidih dan garam larut, angkat, dinginkan.

- Masukkan bawang putih, cabai rawit dan cabai merah ke dalam toples kaca besar.

- Susun telur bebek di atasnya, tuangkan air garam ke dalam toples. Beri plastik isi air di atasnya. Tutup toples, simpan di suhu ruang selama 6 hari.

- Keluarkan telur bebek, taruh dalam panci. Tuangkan cairan perendamnya, rebus telur hingga matang 12 menit. Angkat, tiriskan. Sajikan.

Cara Membuat Telur Asin Homemade tanpa Direndam

Foto : Instagram/@resepnjajanpasar

Kalau dua resep di atas membuat telur asin dengan cara di rendam air garam. Cara membuat telur asin kali ini justru menolak cara rendam, karena menurut pemilik resep sesungguhnya, telur puhya pori-pori yang akan menyerap kandungan garam yang dibalur di kulitnya.

Cara ini tergolong sederhana banget bun. Anda bisa mencoba membuatnya di rumah tanpa harus repot menyiapkan bahan seperti pembuatan telur asin tradisional.

Bahan-bahan

- 6 butir telur bebek mentah dan bersih

- 1-2 sdm garam

- 3-4 sdm air biasa

- 1 buah plastik ziplock

Cara Membuat

- Langkah 1

Siapkan air dalam mangkok kecil lalu telur dicelupkan sampai kena air semua bagian, dan kita gulingkan di mangkok yg berisi garam

- Langkah 2

Masukkan ke plastik. Lakukan semua sampai habis. Jika masih ada sisa garam, tuangkan saja ke plastik.

- Langkah 3

Diamkan selama 14 hari di tempat terbuka. Setiap hari kita bolak balikan posisi di dalam plastiknya biar rata.

- Langkah 4

Setelah 14 hari, siapkan air lalu kita rebus sampai matang. Mudah cara membuatnya ya, selamat mencoba!

Manfaat Telur Asin

Foto : Instagram/@trisulistijani.2908

Walau rasanya asin, telur asin merupakan panganan yang sangat disukai oleh semua orang. Ternyata mengonsumsi telur asin banyak manfaatnya lho, mulai dari memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh hingga menjaga kesehatan tulang.

Jadi apa saja manfaat telur asin untuk kesehatan tubuha?

1. Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Tubuh

Telur asin yang dibuat dari telur bebek ternyata mengandung banyak zat penting bagi tubuh, seperti protein, lemak, dan karbohidrat. Bahkan sebutir telur asin bisa mengandung 10 gram protein berkualitas yang mana dapat berguna bagi tubuh.

2. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Perlu Anda ketahui bahwa telur bebek dapat dikategorikan dalam salah satu makanan bergizi karena memiliki kandungan selenium dan zat besi yang tinggi.

3. Menjaga Kesehatan Tulang

Telur bebek ternyata juga mengandung sejumlah zat penting yang berguna untuk kesehatan tulang, misalnya fosfor dan kalsium. Fosfor dan kalsium berguna untuk kesehatan dan pertumbuhan tulang, seeperi untuk mencegah osteoporosis dan pertumbuhan tulang bagi anak-anak.

4. Mengandung Berbagai Vitamin Baik

Di dalam kandungan telur asin terdapat segudang vitamin yang bermanfaat untuk tubuh. Vitamin baik yang dimaksud adalah Vitamin A, B12, vitamin B kompleks, Vitamin D dan E.

Vitamin A sangat baik untuk membantu pembentukan sel-sel baru dalam tubuh sekaligus dapat menjaga kesehatan mata. Sementara vitamin B12 dapat bermanfaat untuk menjaga sistem saraf dan meningkatkan fungsi sel darah merah.

Itulah cara membuat telur asin yang mudah dan dengan bahan sangat sederhana di rumah. Anda bisa mencobanya mulai sekarang. Tapi jangan lupa untuk mengikuti caranya dengan benar ya.

Semoga artikel cara membuat telur asin di atas bermanfaat untuk Anda. Pastikan juga kebutuhan gizi dan protein dalam tubuh Anda sesuai yang diinginkan.

Topik Terkait