IntipSeleb Gaya Hidup – Dunia kesehatan Indonesia dihebohkan dengan munculnya gangguan ginjal misterius yang menyerang anak-anak. Sebelumnya, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyarankan untuk menghindari konsumsi sirup parasetamol pada anak.
Informasi soal larangan itu pun diluruskan kembali oleh pihak IDAI, dan ditegaskan bahwa pihaknya sebenarnya bukan melarang penggunaan sirup parasetamol. Lantas, seperti apa maksud himbauan IDAI sebenarnya? Simak informasinya berikut ini.
Klarifikasi Larangan Soal Sirup Parasetamol
Dilansir dari VIVA.co.id, Ketua Pengurus Pusat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), dr Piprim Basarah Yanuarso, SpA(K), menegaskan kembali jika pihaknya hingga saat ini masih telus menelusuri tentang penyebab munculnya gangguan ginjal akut yang menyerang anak-anak Indonesia.
Terkait kemunculan gangguan ginjal misterius tersebut, yang turut menjadi sorotan adalah mengenai bahan parasetamol yang umum dijumpai pada obat-obatan untuk anak.
Menurut dokter Piprim, pihak IDAI bukan melarang penggunaan parasetamol pada anak dengan dikaitkan gangguan ginjal misterius yang sedang melanda. Melainkan, IDAI tidak merekomendasikan penggunaan parasetamol jenis sirup agar para orang tua lebih waspada dalam mencegah hal-hal berbahaya.