Foto : Gmaps/nizar Al Atsary

IntipSeleb Gaya HidupPantai Drini merupakan salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang tak pernah sepi peminat. Berlokasi di Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, tempatnya tak terlalu jauh dari Pantai Baron.

Memiliki pesona pantai yang indah dengan pemadangan alam yang masih asri, Pantai Drini menjadi salah satu destinasi wisatawan lokal selama musim liburan tiba. Meskipun lokasinya berjarak kurang lebih 60 km dari pusat Kota Yogyakarta, tempat wisata ini tak pernah sepi peminat.

Untuk sampai ke sini, memerlukan waktu kurang lebih 2 hingga 3 jam dari Kota Yogyakarya. Jadi anda bisa menyesuaikan waktunya bila ingin tiba lebih pagi atau sore. Akses jalannya yang mudah membuat wisatawan yang berkunjung pun tak terlalu kerepotan.

Kendati demikian, perlu diperhatikan bahwa jalan meniki Pantai Drini cukup berkelok dan terjal. Tentunya anda perlu meningkatkan kewaspadaan anda selama berkendara, terlebih untuk anda yang membawa kendaraan pribadi seperti misalnya mobil.

Ada banyak hal menarik yang ada di Pantai Drini. Penasaran ada apa saja? Simak infromasi lengkap terkait Pantai Drini mulai dari daya tarik, harga tiket masuk dan lain sebagainya.

Pantai Drini

Foto : gmaps/Bambang Priyo Cahyono

Memiliki keindahan alam yang tak bisa dilupakan, Pantai Drini menjadi salah satu tempat wisata eksotis yang wajib anda kunjungi selama berlibur di Yogyakarta. Meskipun jauh, banyak yang meluangkan waktunya untuk melihat secara langsung bagaimana keindahan Pantai Drini yang sering disebut oleh orang-orang.

Sebagai salah satu pantai yang indah di Yogyakarta, keberadaan Pantai Drini seolah menjadi surga tersembunyi yang ada di kawasan Gunung Kidul. Saking asrinya, Pantai Drini masih sangat bersih dan asri.

Harga tiket masuk Pantai Drini

Foto : gmaps/Nurnia Like

Untuk anda yang berniat berkunjung ke Pantai Drini, tak perlu khawatir. Perihal waktu, Pantai Drini buka selama 24 jam, jadi untuk anda yang tak bisa datang di kala weekend bisa datang saat weekday. Hanya tinggal disesuaikan saja.

Sedangkan tiket masuk, anda hanya perlu mambayar Rp10.000 saja per orang untuk bisa menikmati pemandangan di Pulau Drini sebebasnya. Harga yang cukup terjangkau dan ramah di kantong.

Selain itu, untuk anda yang membawa kendaraan pribadi, anda juga perlu membayar biaya parkirnya. Untuk kendaraan bermotor dipatok dengan harga Rp2.000 sedangkan mobil Rp5.000.

Biaya yang relatif murah itu akan digantikan dengan pengalaman menyenangkan yang hanya bisa anda dapatkan di Pantai Drini.

Daya tarik Pantai Drini

Foto : gmaps/RAHARUM

Ada berbagai hal menarik yang bisa anda lakukan di Pantai Drini. Penasaran ada apa saja? Berikut ini ulasannya.

1. Bermain sebebasnya

Untuk anda yang ingin berlibur bersama keluarga, mungkin anda merasakan kesulitan saat mencari tempat berlibur yang ramah keluarga. Pantai Drini bisa menjadi salah satu solusinya, Jika mengajak anak-anak, anda bisa mengajak mereka bermain pasir atau berenang di pinggiran pantai.

Pada dasarnya, Pantai Drini ini ada dua sisi, yakni sisi timur memiliki ombak yang relatif besar, sedangkan di sisi Barat memiliki ombak yang cenderung kecil dan airnya dangkal. Nah di sini lah anda bisa bermain air sebebasnya. Namun tetap pastikan mengawasi anak-anak anda, ya.

Selain itu untuk anda yang ingin duduk-duduk santai di pinggir pantai, bisa menyewa tikar seharga Rp30.000. Cocok untuk anda yang sengaja membawa bekal dan menikmati makan santai ala piknik musim panas.

2. Pulau kecil

Tak hanya memiliki keindahan yang luar biasa, ada pula Pulau kecil yang berada tak jauh dari tepi Pantai Drini. Untuk mencapai pulau ini, anda bisa menjangkaunya dengan menyebrangi jembatan yang telah disediakan. Namun anda perlu membayar Rp6.000 lagi untuk pulau ini.

Akses ke pulau tersebut sekarang cenderung lebih mudah. Dahulu, jika wisatawan ingin datang ke pulau ini, perlu menunggu air surut terlebih dahulu. Ketika air surut, area yang tadinya digenangi air laut akan menampakan diri. Wisatawan pun kemudian bisa menyebrang menikmati keindahan alam yang ada.

3. Bermain kano

Siapa yang suka naik perahu kano? Atau jika anda penasaran ingin mencobanya, di Pantai Drini anda juga bisa mendapatkan pengalaman itu lho. Dengan membayar Rp50.000, anda bisa bermain kano sepuasnya dengan tambahan 2 buah pelampung. Air laut Pantai Drini yang cenderung dangkal dan tenang, tentunya akan aman.

4. Puncak Pantai Drini

Jika masih tak puas dengan pemandangan Pantai Drini, anda juga bisa naik ke puncak bukit yang ada di sekitaran kawasan Pantai. Untuk naik ke bukit ini, anda perlu membayar Rp3.000. Dari atas bukit, pemandangan Pantai Drini akan tampak lebih jelas.

Hamparan pasir putih dengan laut yang biru kehijauan akan semakin membuat suasana pantai menjadi lebih eksotis dan memukau. Keindahan ini juga banyak dimanfaatkan oleh para pemburu senja.

Banyak yang sengaja datang ke Pantai Drini di waktu menjelang matahari terbenam untuk melihat keindahan Pantai Drini. Keindahannya semakin memukau ketika dilihat dari puncak Bukit Drini.

5. Banyak spot foto

Semakin banyaknya orang yang gemar mengabadikan momen di kala liburan, tempat wisata pun saling berlomba-lomba menyiapkan spot foto yang cantik. Di Pantai Drini pun demikian, anda bisa menemukan banyak spot foto menarik dan Instagramable di sini.

Belum lagi, ada pula beberapa orang yang menawarkan jasanya untuk memotret anda di Pantai Drini jika anda ingin mendapat hasil foto yang lebih joss.

6. Kuliner seru

Tak lengkap jika datang ke tempat wisata tapi tak mencicipi kulinernya. Sebagaimana wisata pantai pada umumnya, di Pantai Drini juga banyak kios yang menjajakan kuliner seafood yang harganya pun pas di kantong.

Bahkan jika anda ingin membeli ikan atau jenis udang-udangan mentah juga ada. Hewan laut yang didapatkan ini tentunya merupakan hasil dari tangkapan nelayan dari warga sekitar.

Fasilitas di Pantai Drini

Foto : gmaps/Na

Populernya Pantai Drini membuat pantai tersebut juga dilengkapi dengan fasilitas yang mumpuni. Ada toilet, tempat bilas hingga musala untuk beribadah. Selain itu, untuk anda yang mungin merasa terlalu larut dan enggan untuk pulau di waktu malam, bisa juga untuk menyewa penginapan.

Sekadar informasi, jika anda ke Pantai Drini, anda perlu tahu bahwa di kawasan ini, akses sinyal sedikit sulit. Namun mungkin bagi sebagian orang ini hal yang bagus agar tidak terlalu fokus dengan gawai untuk sementara waktu.

Rute ke Pantai Drini

Foto : gmaps/nizar Al Atsary

Rute ke Pantai Drini tak terlalu sulit. Jika anda dari Solo, maka bisa menggunakan pilihan dua jalur. Yang pertama melalui Klaten kemudian Cawas dilanjutkan ke Semin hingga ke Watukelir. Dari Watukelir disambung ke Tanjung Sari.

Jalur lainnya yakni dari Sukoharjo menuju ke Solo kemudian Tawangsari dilanjutkan ke Semin. Kemudian dilanjut lagi ke Watukelir hingga ke Karangmojo dan langsung bisa mengambil jalur ke Tanjungsari.

Sedangkan untuk anda yang berasal dari Yogyakarta, bisa langsung ke arah Piyungan kemudian Patuk, langsung ke Sambiputu. Mengikuti petunjuk arah hingga ke Tanjung Sari.

Demikian adalah sederet informasi mengenai Pantai Drini. Diingatkan kembali bahwa harga yang tercantum dalam artikel ini bisa saja berubah seiring berjalannya waktu. Kendati demikian, kami harap bahwa harga tersebut bisa menjadi patokan bagi anda dalam menentukan biaya selama berlibur. (bbi)

Topik Terkait