IntipSeleb Gaya Hidup –Siapa yang tak kenal dengan aktris senior yang telah memerankan banyak film Hollywood, Emma Thompson. Aktris kebangsaan Inggris ini bukan hanya seorang aktris tapi juga sekaligus komedian dan penulis skenario.
Ema Thompson tentunya telah memenangkan berbahagia penghargaan yang bergengsi antara lain; Emmy, BAFTA, Golden Globe, dan Academy Award. Perempuan tersebut lahir di London dan sudah terjun di dunia film sejak tahun 1987.
Lantas, siapakah sosok dan profil lengkap mulai dari perjalanan a karier sampai hal pribadinya? Yuk, simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Profil Lengkap Emma Thompson
Emma Thompson merupakan aktris yang lahir di Paddington, London, England, Inggris. Perempuan kelahiran pada 15 April 1959 ini adalah seorang aktris, produser dan penulis yang terkenal lewat perannya sebagai Miss Kenton dalam film THE REMAINS OF THE DAY (1993).
Hal itulah yang kemudian mengantarkan dirinya masuk dalam nominasi Best Actriss (aktris terbaik) dalam Academy Awards (Oscar). Diketahui karir akting Emma diawali lewat seni peran dan musik di kampus.
Setelah itu, ia berkesempatan membintangi drama di BBC, FORTUNES OF WAR dan TUTTI FRUTTI (1987). Usai sukses memerankan dalam drama itu, ia memulai di sejumlah layar lebar yang diawali dengan peran yang sederhana sebagai Catherine of Valois dalam film HENRY V (1989).
Perannya dalam film tersebut dinilai cukup baik sehingga Emma mendapatkan peran baru lagi lewat film THE TALL GUY (1990. Dalam film itu,ia berperan sebagai Kate Lemmon.
Dua tahun kemudian ia kembali berperan sebagai Margaret Schlegel dalam sebuah film berjudul HOWARDS END (1992). Berperan dalam film tersebut, dirinya berhasil meraih kembali Best Actrees Academy Awards (Oscar).
Selanjutnya, film yang diperankannya seperti film yang berjudul THE REMAINS OF THE DAY (1993) mengantarkan Emma meraih nominasi Best Actrees Oscar. Tak sampai di situ, lewat film IN THE NAME OF THE FATHER (1993) dirinya juga masuk dalam nominasi Best Supporting Actress Oscar.
Ternyata usut punya usut, tidak berhenti sampai di sana, lewat film SENSE AND SENSIBILITY (1995) Emma kembali meraih nominasi Best Actrees Oscar sekaligus memenangkan Best Adapted Screenplay untuk dirinya.
Kehidupan pribadi Emma Thompson
Wanita kelahiran Paddington, London, England,UK ini memiliki tinggi badan 174 centimeter. Diketahui, ia berkewarganegaraan British.
Ayah dari Emma Thompson ini bernama Eric Thompson yang juga merupakan seorang aktor dan sutradara Teater. Sedangkan ibunya bernama Phyllida Law yang juga bekerja sebagai aktris.
Diketahui, aktris yang memiliki segudang prestasi ini ternyata pernah mengenyam pendidikan dan lulus dari Newnham College of Cambridge University dengan gelar English tahun 1982.
Tak hanya itu, ia juga merupakan bagian dari grup kampus bernama Footlights, sebuah grup komedi sketsa di kampusnya.
Ternyata grup tersebut cukup terkenal yang juga menjadi grup tempat bertemunya para anggota grup komedi Monty Phytons.
Hal itu yang. Membawanya untuk berkarier sebagai komedian juga. Diketahui dalam grup kampus itu Emma Thompson sempat menjabat sebagai Wakil Presdien Footlights
Selain itu, Emma Thompson memiliki saudara yang juga merupakan seorang aktris bernama Sophie Thompson. Kemudian terkait kehidupan pribadinya, pemeran Professor Sybill Trelawney dalam Film HARRY POTTER AND THE ORDER OF THE PHOENIX (2007) tersebut pernah menjalin hubungan dengan Hugh Laurie, semasa masih kuliah.
Namun, pada akhirnya Emma menikah dengan aktor Kenneth Branagh. Ternyata pernikahan itu tidak berlangsung sangat lama, karena pada tahun 1994, ia dengan Kenneth memutuskan bercerai.
Kemudian pada tahun 2003, ia menikah lagi dengan aktor Greg Wise dan memiliki seorang putri bernama Gaia melalui perawatan IVF. Bahkan ia juga ternyata mengadopsi seorang anak yatim piatu Rwanda bernama Tindyebwa.
Karier Emma Thompson
Emma Thompson memulai kariernya setelah lulus pendidikannya pada tahun 1980. Diketahui, ia mulai meniti kariernya di dunia hiburan Inggris pada tahun 1982.
Pertama kali ia mendapatkan peran kecil dalam drama 'Not the Nine O'clock News,'. Setelah itu, ternyata Emma Thompson bekerja untuk televisi dengan Hugh Laurie dan Stephen Fry dalam 'There Nothing To Worry About!' dan pertunjukan sketsa 'Alfresco.'
Setelah itu, Emma Thompson menjadi pusat perhatian pada tahun 1985 ketika dia muncul di kebangkitan musik West End, 'Me and My Girl.' Setelah itu, di dua tahun kemudian, Emma Thompson memainkan peran utama dalam dua miniseri televisi, 'Fortunes of War' dan 'Tutti Frutti.'
Tak sampai disitu, ia juga membuat debut filmnya dengan genre komedi romantis pada 1989 dengan judul 'The Tall Guy' yang ternyata mengecewakan box-office.
Film itu dibintangi oleh Jeff Goldblum dan Emma berperan sebagai perawat yang membuat karakter yang diperankan oleh Goldblum jatuh cinta.
Kemudian tak berhenti disana ia mengambil peran Putri Katherine yang di adaptasi dalam karya Shakespeare 'Henry V' pada tahun 1989 yang disutradarai oleh Kenneth Branagh.
Di tahun berikutnya, dia berakting dalam produksi panggung 'A Midsummer Night's Dream' dan 'King Lear.' Ketika itu, Emma Thompson menerima pujian kritis yang luar biasa untuk peran pendukungnya.
Ia berperan sebagai Duchess D'Antan dalam film 'Impromptu' tahun 1991, yang menggambarkan kehidupan novelis George Sand.
Emma Thompson juga berperan bersama Judy Davis dan Hugh Grant dalam film tersebut. Dalam hubungannya dengan Branagh, dia bekerja di 'Dead Again,' sebuah thriller psikologis mengambil peran sebagai seorang wanita yang melupakan identitasnya.
Usut punya usut, film thriller ini menjadi nomor satu di box office AS selama dua minggu. Kemudian pada tahun 1992, dia bekerja dengan Stephen Fry, Hugh Laurie, Imelda Staunton, dan Tony Slattery di 'Peter's Friends’ yang disutradarai oleh Branagh.
Emma juga bermain dalam film komedi romantis 1993 'Much Ado About Nothing,' yang didasarkan pada drama William Shakespeare. Ditahun yang sama ia juga berperan dalam film Merchant – Ivory 1993 'The Remains of the Day,' yang didasarkan pada novel Kazuo Ishiguro, ia berperan sebagai Miss Kenton, seorang pembantu rumah tangga.
Diketahui salah satu dari filmnya yang paling sukses secara komersial adalah film komedi romantis Richard Curtis 'Love Actually,' yang dirilis pada tahun 2003.
Bahkan Emma Thompson juga muncul di miniseri 'HBO' 'Angels in America' dan juga mengisi suara Queen Elinor di animasi disney 'Brave.' Pada 2013, penampilan di 'Saving Mr. Banks' mendapatkan pujian kritisnya yang luar biasa.
Pada 2014, ia memerankan Lady Eastlake dalam film biografi 'Effie Grey' yang ditulis olehnya. Selanjutnya di tahun 2015, dia terlihat di film 'A Walk in the Woods' yang diadaptasi dari sebuah buku oleh Bill Bryson.
Ditahun 2017 Emma Thompson juga masih bermain dalam film adaptasi live-action Disney dari 'Beauty and the Beast' dan juga berperan sebagai Ratu Elizabeth I dalam sitkom 'BBC' 'Upstart Crow.'
Di tahun 2019, Emma mengulang perannya sebagai Agen O di 'Men in Black: International.' Serta di tahun 2020, Thompson membintangi film Disney lainnya, 'Cruella' dengan memerankan the Baroness Von Hellman. (bbi)