"Mencoba sembuhin trauma orang, eh malah kita yang dibikin trauma. Jangan ya dek ya. Jalan bareng udah, saling ngingetin udah, eh tau-taunya cuma dijadiin badut. Janganlah ya dek ya," tambahnya.
Namun, konten ini menuai kontroversi di kalangan netizen. Banyak yang mulai berspekulasi mengenai siapa yang dimaksud oleh Atta dalam konten tersebut hingga akhirnya mengarah pada Fuji. Netizen pun mengkritik Atta Halilintar, meski ada juga yang membela dengan alasan bahwa itu hanya konten tanpa maksud untuk menyindir siapapun.
Kata Haji Faisal Soal Atta Halilintar
Sebelumnya, Aurel Hermansyah pun telah bercerita tentang hujatan yang ia hingga anaknya dapat karena konten tersebut. Kini, ayah dari Fuji, Haji Faisal, turut memberkan tanggapan. Ia menyatakan bagaimana ia membebaskan orang-orang berpendapat, tapi juga berpesan untuk tidak cepat berprasangka buruk.
“Kita serahkan aja lah kepada para netizen dan masyarakat, dan juga belum tentu apakah itu ditujukan ke kita. Kita jangan suudzon lah,” ungkap Haji Faisal, dilansir dari video Instagram @lambegosiip pada Minggu, 11 Agustus 2024.
Ayah tiga anak ini juga menekankan bagaimana hubungan keluarganya dengan Atta Halilintar baik-baik saja, jadi ia pun tak yakin bahwa pernyataan Atta tak tertuju padanya dan anak perempuannya.