Jakarta – Clash of Champions merupakan program besutan Ruangguru untuk mengadu kecerdasan para mahasiswa unggulan dari berbagai macam perguruan tinggi, baik dalam negeri maupun luar negeri. Salah satu peserta Clash of Champions Ruangguru yang mencuri perhatian adalah Kevin.
Kevin Clash of Champions adalah mahasiswa NUS jurusan Teknik Kimia. Tak hanya sukses meraih IPK tinggi 4,75/5,00, ia juga pernah memenangkan beberapa olimpiade. Kevin Lius Bong meraih 3 medali di Olimpiade Kimia Internasional 2021-2023 dan Medali Emas Kompetisi Ruangguru 2021 di bidang Kimia.
Penasaran dengan sosok Kevin Lius Bong, salah satu peserta Clash of Champions Ruangguru? Yuk simak biodata dan profil Kevin Clash of Champions berikut ini!
Profil Kevin Clash of Champions
Profil Kevin Clash of Champions menjadi sorotan setelah penampilan mengesankannya dalam game show besutan Ruangguru tersebut. Ia memiliki keunggulan dalam hal strategi dan teknis penyelesaian tantangan yang keren. Tak heran bila ia menjadi salah satu peserta Clash of Champions terpopuler.
Melansir dari laman LinkedIn-nya, Kevin Lius Bong yang akrab dipanggil Kevin tersebut saat ini tengah menempuh pendidikan di National University of Singapore (NUS). Di kampus tersebut, Kevin mengambil jurusan Bachelor of Engineering (BE) dalam bidang Chemical Engineering.
Sebelum itu, Kevin merupakan alumni SMAK Petra 1 Surabaya pada tahun 2020 hingga 2023, dengan fokus keilmuan pada Sains. Ia menjadi salah satu siswa berprestasi dan mendapat predikat siswa teladan angkatan 2020/2023.
Selain itu, Kevin juga mendapatkan predikat siswa aktif berprestasi atas pencapaiannya selama menempuh pendidikan. Di luar sekolah, ia juga menjuarai berbagai kejuaraan nasional dan internasional di bidang Kimia dan Teknik Kimia.
Meski masih mahasiswa, perjalanan karier Kevin Clash of Champions juga lumayan berpengalaman. Pada tahun 2022-2023, ia pernah menjadi guru privat Kimia di Komunitas Olimpiade Jogja, pada tahun 2021-2023 ia menjadi guru privat Kimia di PT Mandiri Edukasi Indonesia dan sejak tahun 2022 hingga saat ini, ia masih menjadi guru privat Kimia di Sekolah Olimpiade.
Menilik pengalaman kerja Kevin Lius Bong, dapat diketahui bahwa kemampuannya di bidang Kimia tak perlu diragukan lagi.
Sederet prestasi Kevin Clash of Champions juga tak dapat dipandang sebelah mata, di antaranya adalah: Medali Perak - Olimpiade Kimia Internasional ke-55 (IChO) 2023 di Zurich Swiss, Beasiswa Sarjana ASEAN, Juara 2 - Widya Mandala Chemical Engineering Challenge and Competition 2022, Medali Perak, Penghargaan Monyet Emas - Olimpiade Kimia Internasional ke-54 (IChO) 2022 di Tianjin Tiongkok, Juara 3, Penghargaan Kimia Terbaik - Kompetisi Sains dan Aplikasi Medis Internasional untuk Siswa Sekolah Menengah (MEDSPIN) 2021, Juara 1 - Olimpiade Kimia UNESA 2021, Medali Perunggu - Olimpiade Kimia Internasional ke-53 (IChO) 2021 di Osaka, Jepang (Jarak Jauh), Gold Medal - Kompetisi Sains Ruangguru (KSR) 2021 Chemistry Field, Silver Medal - Kompetisi Sains Nasional (KSN) 2020, Chemistry Field for High School Students.
Biodata Kevin Clash of Champions
- Nama lengkap: Kevin Lius Bong
- Nama panggilan: Kevin
- Asal: Surabaya, Jawa Timur
- Pendidikan: National University of Singapore (NUS)
- Jurusan: Chemical Engineering
- IPK: 4,75
- Instagram: @kevin_lius_bong
Nah, demikianlah sederet informasi terkait biodata dan profil Kevin Clash of Champions Ruangguru yang curi perhatian publik.