Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Donny menyadari jika kejadian ini bukanlah kesengajaan. Tetapi memang ia kurang waspada ketika beradu akting itu.

"Nah, jadi dengan kekuatannya dia itu dia bisa menyerang segala macam dengan ekspresinya keren. cuma saya nya aja yang kurang waspada ya," ujarnya.

Memuji Akting Anantya Kirana

Foto : MVP Pictures

Meski sudah membintangi banyak film, Donny Alamsyah tidak segan memuji akting dari Anantya.

"Tapi begitu dia menyerang saya tuh wah keren ya, dari apa yang saya lihat ya, dari point of view saya menyerang saya dan dengan kelebihan dia cari cari suara, cari-cari bentuk, itu dia cari, pada saat reading itu di cari, kalau bentuknya gini gimana? berulang-ulang, itu menurut saya keren, pada saat jadi setan dia menyeramkan, pada saat jadi anak dia bisa fun kayak anak-anak," pungkasnya.

Film Sengkolo Malam Satu Suro menceritakan tentang Ibrahim, seorang pemandi jenazah yang kehilangan keluarganya dalam kejadian mengerikan dan akhirnya berhenti dari pekerjaannya. Ketika sebuah keluarga kaya di kampungnya mati secara misterius, warga percaya itu akibat ilmu hitam. Tidak ada yang mau memandikan jenazah mereka, hingga akhirnya Pak Kades meminta bantuan Ibrahim. Meskipun awalnya enggan, Ibrahim setuju untuk membantu.

Topik Terkait