Foto : Twitter

IntipSeleb – Sejak kemunculan lagu dengan penggalang lirik “Entah Apa yang Merasukimu,” banyak sekali versi yang dibuat oleh netizen, mulai dari koplo, cover Via Vallen hingga versi gagak. Lagu milik band Ilir 7 yang berjudul Salah Apa Aku tersebut populer karena aplikasi TikTok.

Video Via Vallen di YouTube berjudul Via Vallen - Salah Apa Aku (Setan Apa Yang Merasukimu) || Official masih menjadi trending hingga saat ini. Bahkan, lagu tersebut sering dijadikan backsound video-video di sosial media.

Supaya lebih lengkap, lagu ini juga memiliki gerakan-gerakan yang telah diingat oleh semua kalangan. Bahkan, tagar entah apa yang merasukimu beberapa kali terdaftar dalam urutan trending topic di Twitter. Jangan heran kalau beredar video viral yang merekam warga +62 tengah melakukan gerakan lagu Entah Apa Yang Merasukimu di berbagai tempat. Mulai dari wisudawan, pengendara motor, mahasiswa demo, hingga JKT48 demam lagu  Entah Apa Yang Merasukimu. Semuanya kocak banget!

Demo Mahasiswa

Demo yang terjadi sejak beberapa hari yang lalu membuat beberapa sejarah baru bagi negara Indonesia. Turunnya anak STM, mahasiswa LSPR turun hingga terekam video salah seorang mahasiswa melakukan gerakan Entah Apa Yang Merasukimu. Bukannya bersuara demi keadilan, malah joged!

Entah Apa Yang Merasukimu di lampu merah

Sebuah rekaman memperlihatkan pengendara sedang berhenti di lampu merah. Tapi kok ada yang aneh ya sama pemuda tas biru? Waduh, nampaknya lagu Entah Apa Yang Merasukimu sudah mendarah daging ya di negara berflower ini. Sampai-sampai, lagi di lampu merah aja auto joged Entah Apa Yang Merasukimu. Teman yang nyetirnya mukulin terus tuh, malu kali ya?

Wisudawan

Rekaman seorang wisudawan kali ini menjadi viral karena tingkahnya kepada rektor. Pasalnya, sebelum menerima Ijazah dari sang rektor, pria tersebut melakukan gerakan Entah Apa Yang Merasukimu. Beda dengan yang lain kan? Ada-ada saja ya!

Senam pagi

Gerakan khusus lagu Entah Apa Yang Merasukimu ternyata bukan untuk seru-seruan doang lho. Di salah satu sekolah, ternyata gerakan tersebut dijadikan untuk senam pagi. Semua kalangan ikut melakukan peregangan tangan dan jari dari lagu Entah Apa Yang Merasukimu. Mulai dari murid hingga para guru beramai-ramai membuat video Entah Apa Yang Merasukimu. 

Shani JKT48

Member JKT48 meriahkan acara “JKT48 Cari Aman untuk Anak Indonesia,” berpakaian seragam kaus putih, Shani kok joged-nya beda sendiri? Lagu dan gerakan Entah Apa Yang Merasukimu itu ternyata terngiang juga di kalangan para seleb. Kalau kamu dengar lagu Entah Apa Yang Merasukimu, auto joged nggak?

Topik Terkait