“Ketika kita membahas tentang cara bersikap di pekerjaan, tidak jauh dan tidak lain dari profesional. Ada tombol yang harus diswitch. Ketika di rumah tombol yang saya nyalakan (beda) dengan ketika di tempat kerjaan,” ujar Intan Aletrino dalam acara Driving Empowerment: Celebrating Kartini's Day with inDrive pada Jumat, 26 April 2024 kawasan Blok M, Jakarta Selatan.
Pekerjaannya yang bergelut di industri entertainment dan public speaking membuat Intan Aletrono harus selalu memperlihatkan profesionalitas di depan kamera, termasuk mengatur mood agar tetap bagus dan menjaa suasana. Rupanya, energi positif itu diperoleh Intan Aletrino dari keluarga.
“Semangat yang saya dapatkan dari rumah juga sangat membantu buat saya bekerja,” lanjut wanita kelahiran Belanda 30 tahun silam tersebut.
Selain itu, Intan Aletrino juga menyediakan waktu untuk diri sendiri yang bisa menambah semangatnya dalam bekerja, salah satunya dengan olahraga.
Jalani dengan Happy
Intan Aletrino berpesan agar menjalani berbagai kegiatan dengan suasana hati yang tenang dan senang, serta tidak lupa untuk bersyukur.