Jakarta – Produser film Vina: Sebelum 7 Hari, Dheeraj Kalwani menyakinkan jika lokasi syuting film tersebut asli dengan kisah nyata. Bahkan, ia mengungkapkan jembatan layang tempat awal tragedy yang menimpa Vina juga asli.
Makanya, produser film Vina: Sebelum 7 Hari berterima kasih kepada keluarga yang telah mengizinkan kisah ini untuk difilmkan. Berikut artikel selengkapnya.
Film Vina: Sebelum 7 Hari Pakai Lokasi Asli
\
Vina: Sebelum 7 Hari adalah kisah nyata tentang tragedy meninggalnya Vina dari Cirebon tahun 2016 lalu. Vina meninggal dunia karena ulah geng motor, yang juga menganiaya dan menyiksanya.
Tragedi Vina dari Cirebon diangkat ke kisah nyata lewat film Vina: Sebelum 7 Hari. Karena berdasarkan kisah nyata, Dheeraj Kalwani selaku produser membeberkan pengalaman syuting.
Ternyata, film Vina: Sebelum 7 Hari menggunakan lokasi asli TKP untuk syuting. Bahkan, jembatan layang sebagai lokasi penemuan jenazah Vina, juga asli.
“Lokasi inti, di mana Vina dipukul helmnya, kita menggunakan lokasi asli. Jadi saya bisa bilang 80% semua lokasinya asli,” ujar Dheeraj Kalwani, produser film Vina: Sebelum 7 Hari saat perilisan trailer di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Kamis, 18 April 2024.
“Hanya saja, kalau ada yang berkaitan dengan institusi kita ganti namanya. Intinya kan jembatan layang itu. Ya, itu lokasi asli. Kita block semua,” tandasnya.
Inti Film Vina: Sebelum 7 Hari
Dheeraj Kalwani menjabarkan intisari dari film Vina: Sebelum 7 Hari yang ingin disampaikannya dan tim. Terdapat tiga poin menurutnya, yakni soal perundungan, bahaya geng motor, dan pergaulan.
“Ada tiga topik yang kita bahas di film ini yang keluarga setuju. Pertama, bullying. Karena Almarhumah mengalami bullying yang luar biasa sampai meninggal,” ucapnya.
“Yang kedua, geng motor liar. Kita membahas bahaya geng motor. Ketiga, mengenai pergaulan,” ujar Dheeraj Kalwani.
Film Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara, dengan pemeran utama Nayla Purnama sebagai Vina dan Gisellma Firmansyah sebagai Linda. Film horor criminal ini akan resmi mengudara di bioskop pada 8 Mei 2024.