“Yang jelas sih saya suka banget Keanu, (suka) akting dia di (film) Keramat,” ungkap Gina S. Noer di XXI Epicentrum pada Kamis, 4 April 2024 lalu.
Pada awalnya, Keanu sempat merendah dan berkata bahwa penampilannya di film Keramat 2 mudah karena tidak ada skenario. Namun, ternyata Gina memiliki alasan lain di balik keputusannya ini.
“Itu hatinya, genuine-nya, ketulusan untuk orang berakting. Itu yang selalu saya pribadi dan juga Dinna (sutradara kedua Dua Hati Biru) cari dari seorang aktor,” ucap sosok yang juga menggarap Saiyo Sakato ini.
Baginya, aktor dengan followers tinggi tidak berarti jika tak mempunyai ketulusan dalam menempatkan dirinya di layar lebar. Ia juga menuturkan bagaimana Keanu memiliki kualitas tersebut sebagai seorang aktor.
Sinopsis Film Dua Hati Biru
Dua Hati Biru melanjutkan kisah Bima (Angga Yunanda) dan Dara (sebelumnya Adhisty Zara) di Dua Garis Biru. Pada akhir film pertama tersebut, Dara pergi ke Korea Selatan untuk berkuliah setelah melahirkan anaknya dengan Bima.