Foto : Instagram

IntipSeleb – Halilintar Anofiad Asmid hingga Anisa Bahar merupakan publik figur Indonesia yang pernah diduga tidak mengakui anak kandungnya sendiri. Alasan yang dikemukakan beberapa publik figur ini beragam.

Selain Halilintar Anofiad Asmid dan Anisa Bahar, ada juga beberapa publik figur yang dirumorkan tidak mengakui darah dagingnya sendiri. Siapakah jajaran selebritis itu? Yuk kita ulas satu per satu.

Baca Juga: Ayah Atta Halilintar Dituduh Diskriminasi ke Anak dari Istri Kedua

Ruhut Sitompul

Foto : Berbagai sumber

Pengacara sekaligus politikus Indonesia yakni Ruhut Sitompul sempat tersandung masalah tidak mengakui anaknya sendiri. Awalnya, Ruhut Sitompul kedapatan tidak mencantumkan nama Christian Husein Sitompul sebagai anaknya di buku Almanak Parlemen 2009-2014. Ia hanya mencantumkan dua anak dari perkawinannya dengan Diana Leovita yakni Sarah Suci Alicia dan Owen Caprio.

Melihat hal itu, Anna Rudhiantiana Legawati selaku ibu dari Christian tidak terima. Ruhut Sitompul pun mengaku tidak bisa mencantumkan Christian ke dalam buku Almanak Parlemen karena merupakan anak di luar pernikahan. Untuk mencantumkan Christian, Ruhut Sitompul terganjal dokumen karena ia harus melampirkan sejumlah dokumen, mulai dari akte kelahiran, kartu keluarga sampai surat nikah yang tak dimiliki Ruhut Sitompul.

"Memang Christian Anakku, tetapi dia lahir di luar perkawinan, kok kau yang repot?" ujar Ruhut Sitompul dari akun @ruhut_sitompul dilansir Viva.co.id pada Jumat, 18 November 2011 lalu.

Namun kini, Ruhut Sitompul telah mengakui Christian Husein Sitompul yang memiliki keterbelakangan mental sebagai anaknya. Ia bahkan menyatakan jika Christian sejak kecil dibesarkan orang tuanya dan saat menjuarai olimpiade, Ruhut Siompul ikut membiayainya.

Mario Teguh

Foto : Berbagai sumber

Mario Teguh juga sempat dikabarkan tidak mengakui Ario Kiswinar sebagai anaknya. Pasalnya sosok Ario Kiswinar Teguh atau yang disapa Kis ini tiba-tiba muncul dan mengaku sebagai anak dari sang motivator kondang. Kis membawa beberapa bukti seperti kartu keluarga, akte kelahiran, akte nikah, hingga beberapa foto dirinya dengan Mario Teguh. Kis mengaku jika Mario Teguh dan ibunya telah bercerai saat usianya masih berusia tujuh tahun.

"Semua di Twitternya Kompas, semua solid di situ dalam bentuk teks tertulis yang saya katakan ditranskip dan dipublish Kompas dan di re-run," kata Mario Teguh dilansir Viva.co.id pada 9 September 2016 lalu.

Hasil penyelidikan dan kecocokan DNA menunjukkan jika Ario Kiswinar 99,8 persen merupakan anak dari Mario Teguh. Pengacacara Mario Teguh menanggapi hal ini dengan santai dan menyatakan jika akte kelahiran Kis memang asli.

Anisa Bahar

Foto : Instagram

Awal mula Anisa Bahar tak mengakui Juwita Bahar sebagai anaknya karena ia mengaku belum menikah. Ia rela menutup-nutupi statusnya yang belum menikah demi meniti karier yang sedang berada di puncak popularitasnya. Juwita Bahar kala itu memang tinggal bersama sang ayah, Memo Sanjaya.

Sontak hal ini sempat mengegerkan publik di tahun 2003 lalu. Lama kelamaan, Anisa Bahar mengakui Juwita Bahar sebagai anaknya. Tetapi beberapa saat setelahnya, Anisa Bahar kembali tidak mengakui Juwita Bahar sebagai anaknya karena dianggap lebih perhatian kepada pacarnya kala itu. Anisa Bahar mengklaim jika Juwita Bahar tidak mengindahkan peringatannya untuk menjauhi sang pacar. Apalagi, Juwita Bahar nekat untuk tinggal bersama sang kekasih yang bernama Dedi di Bandung, Jawa Barat.

Melihat tindakan sang anak, Anisa Bahar murka dan langsung mengatakan jika ia tidak memiliki anak yang bernama Juwita. Namun, pada Juni 2018, keduanya memutuskan untuk berdamai. Anisa Bahar berdalih jika ia tidak bisa memaksakan kehendaknya untuk Juwita Bahar. Anisa Bahar pun mengaku kalau ia masih menyesuaikan diri untuk menjadi orang tua di zaman sekarang.

Farhat Abbas

Foto : Instagram

Farhat Abbas merupakan selebritis selanjutnya yang pernah diterpa dugaan tidak mengakui anak kandungnya bernama Gusti Rayhan. Kabar ini menyebar pada tahun 2013. Ibu dari Gusti, Rita Tresnawati khawatir jika mantan suami sirinya, Farhat Abbas tidak mengakui anaknya.

Gusti Rayhan diketahui lahir pada Agustus 2001, kemudian Farhat Abbas datang mengazankan dan menamai putranya itu. Namun lima bulan usai kelahiran Guti, Farhat Abbas tidak kunjung bertemu dengan anaknya. Walau demikian, pada tahun 2006, Farhat Abbas mengirimkan nafkah sebanyak tiga kali melalui kerabatnya. Namun menurut, Ketua Komnas Perlindungan Anak kala itu, Artist Merdeka Sirait, kasus Gusti dan Farhat sudah masuk ke dalam penelantaran.

Walau sempat tidak diakui, akhirnya Farhat Abbas membenarkan jika Gusti Rayhan adalah anak biologisnya dari pernikahan siri bersama Rita Tresnawati. Kini, Gusti Rayhan menjadi idola pria baru yang digandrungi wanita. Hal ini disebabkan oleh peran Akew, sahabat Dilan di film Dilan 1990.

Henry Baskoro Hendarso atau Enji

Foto : Instagram

Mungkin nama Enji belum familiar di telinga beberapa orang. Enji merupakan mantan suami Ayu Ting Ting. Keduanya memutuskan untuk menikah pada 4 Juli 2013. Namun belum genap setahun, keduanya memutuskan untuk bercerai pada April 2014 karena berbagai konflik dan drama yang tidak disampaikan ke publik.

Dari pernikahannya itu, mereka dikaruniai seorang putri yakni Bilqis Khumairah Razak yang lahir pada 28 Desember 2013. Namun, usut punya usut, Enji tidak mengakui Bilqis sebagai putrinya. Hal ini membuat Ayu Ting Ting sakit hati melihat anak semata wayangnya tidak diakui oleh ayahnya sendiri. Namun Ayu Ting Ting mengaku jika wajah Bilqis tidak terlalu jauh berbeda dengan Enji sehingga tidak butuh bukti atau pengakuan lagi.

Halilintar Anofial Asmid

Foto : Instagram/halilintarasmid

Ayah dari Atta Halilintar ini juga tersandung kasus tuduhan penelantaran anak yang diklaim oleh istri keduanya, Happy Hariadi. Ia diduga tidak mengakui anaknya dari istri kedua dan memperlakukan hal diskriminasi. Halilintar dirumorkan hanya mengaku anaknya hanya berjumlah 11, padahal masih memiliki satu anak dari istri keduanya.

“Dapat kami tegaskan persoalan ini adalah bukan tentang semata-mata tentang dinafkahi atau tidak dinafkahi. Tapi persoalan ini adalah tentang adanya perlakuan diskriminasi. Diskriminatif dari ayah kandungnya,” ungkap kuasa hukum Happy Hariadi, Dede Gunawan dilansir IntipSeleb dari YouTube Cumicumi pada Jumat, 11 September 2020.

Kasus ini pun masih dalam proses penyelidikan kepolisian. Untuk pihak Halilintar dan Atta Halilintar masih bungkan mengenai tuduhan penelantaran anak yang dilayangkan oleh istri keduanya, Happy Hariadi.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Gombalin Bio One, Ruben Onsu: Cobalah Susu Tante Liar

Topik Terkait