“Dari Aden dan Amy ngomongin sudah masukin ke pengadilan. (Pesan yang disampaikan ke dr. Richard Lee) ‘Saya sudah siap bertarung di pengadilan di Singapura. Saya tidak akan memberikan statement apapun lagi di Indonesia’. Mereka sudah selesaikan di sana," katanya.
Minta Maaf pada Netizen
Dengan kedua belah pihak yang telah membawa masalah perselisihan ke pengadilan Singapura, dr. Richard Lee meminta agar masyarakat Indonesia berhenti saling berdebat terkait permasalahan pasangan WNA tersebut.
“Kita yang di Indonesia enggak usah ribut-ribut lagi. Orang luar negeri sudah di pengadilan sudah sesuai dengan cita-citanya ya ngapain kita ribut, kita berantem sesama masyarakat Indonesia. Biarkan mereka menyelesaikan di pengadilan di Singapura. Itu kan yang kita cari. Stop ribut-ribut kita doakan," tegasnya.
Meskipun sudah menerima kritik dan kecaman dari netizen, dr. Richard Lee mengaku sudah terbiasa. Dengan kasus yang sudah ditangani pengadilan luar negeri, ia merasa seharusnya tak perlu diributkan lagi
“Biasalah. Ngapain panas-panas ngapain ribut-ribut orang sudah mau masuk ke pengadilan kita ribut-ribut," ujar dokter kecantikan ini.