Jakarta – Pesbukers Ramadan di ANTV hari ini, Selasa, 12 Maret 2024 kedatangan tamu spesial yang merupakan sosok perempuan kuat, siapakah dia? Ya, siapa lagi kalau bukan Inara Rusli.
Jadi bintang tamu di Pesbukers Ramadan hari ini, Inara Rusli kaget karena tanpa sepengetahuannya ada sosok ‘Virgoun’ yang dihadirkan, lho. Seperti apa keseruannya? Yuk scroll selengkapnya berikut ini!
Sesi Tajur Alias Tanya Juragan
Dibuka dengan kedatangan Inara Rusli ke sesi Tajur alias Tanya Juragan, ia melaporkan diri pada Ramzi dan Ruben Onsu bahwa ia telah diikuti oleh sesosok pria berbadan tinggi besar dan memiliki brewok di wajahnya hingga membuatnya takut.
“Ibu Inara katanya dateng ke sini dikejar orang misterius, badannya gede, item manis, jenggotan,” lapor Ramzi pada Ruben Onsu.
“Iya pokoknya dia tinggi gede gitu,” sambung Inara Rusli ketakutan.
Mendengar laporan tersebut, Ruben Onsu pun mendatangkan Guru Bela Diri, Jirayut, untuk mengajari Inara Rusli melakukan beberapa jurus untuk menjaga diri yang malah berakhir kocak.
Dipertemukan dengan Virgoun KW
Bukan Pesbukers namanya kalau nggak ada kejutan. Di episode Pesbukers Ramadan kali ini, Inara Rusli dipertemukan oleh Virgoun KW yang sangat mirip dengan sosok asli Virgoun.
Bermula saat Ruben Onsu bertanya soal kondisi hubungan Inara dan Virgoun saat ini serta proses mediasi yang mereka jalani di Pengadilan Agama. Ruben Onsu pun lantas bertana pada Inara kapan terakhir kali ia bertemu dengan sang mantan suami.
“Kapan terakhir kali Inara ketemu?” tanya Ruben.
“Terakhir ketemu minggu lalu pas di sidang mediasi,” jawab Inara.
Mendengar jawaban Inara Rusli, Ruben Onsu lantas menjelaskan bahwa Pesbukers telah menghadirkan Virgoun untuk dipertemukan dengan Inara Rusli secara live agar keduanya bisa semakin damai.
“Jadi kebetulan Pesbukers tanpa sepengetahuan Inara menghadirkan ini dia Virgoun,” ujar Ruben Onsu membuat Inara Rusli sontak terkejut.
Tapi ternyata, yang dihadirkan bukanlah sosok Virgoun yang asli, melainkan Virgoun versi KW yang muncul dengan gitar dan membawakan lagu Surat Cinta untuk Starla. Tak sendirian, Virgoun ditemani oleh Ate saat keluar dari balik layar.
“Ini Virgoun?” tanya Ruben.
“Bukan, Pak ini lebih ke firaun,” jawab Ate mengundang gelak tawa penonton Pesbukers Ramadan ANTV. (bbi)