Foto : Dok Istimewa

Jakarta – Fase beranjak remaja tentu menjadi momen yang tidak akan terlupakan, terlebih ketika turut menghadirkan kisah indah bersama orang tua, teman dan bahkan memori di sekolah.

Penyanyi Sheemar memperkenalkan single berjudul Puncak Tertinggi dan Getar untuk menceritakan pengalaman saat mulai beranjak remaja. Intip sama-sama yuk selengkapnya.

Makna di Balik Lagu Puncak Tertinggi

Foto : Dok Istimewa

Single Puncak Tertinggi yang dibawakan oleh Sheemar menjadi proyek lain yang mengangkat persahabatan ketika masa menjelang remaja.

Pada fase itu, tentu tidak sedikit yang merasa dipisahkan oleh “keadaan” dengan orang terkasih demi melanjutkan pendidikan masing-masing.

Berawal dari persahabatan saat masa sekolah dasar yang dibangun dengan rasa tulus itu akhirnya diangkat menjadi sebuah lagu dengan lirik yang mendalam oleh Sheemar.

Single ini diharapkan menjadi karya tentang persahabatan yang harus dipisahkan oleh keadaan, dan ditujukan untuk remaja yang persahabatannya timbul karena rasa empati.

Lagu Puncak Tertinggi sendiri ditulis, direkam, dan diaransemen oleh Dimas Wibisana dan Bianca Nelwan sekaligus sanv vokal produser, lalu dimixed oleh Stevano, sertadisempurnakan oleh Dimas Pradipta.

Cerita Tentang Single Getar

Foto : Dok Istimewa

Selain merilis single Puncak Tertinggi, Sheemar juga membagikan karya lainnya yakni berupa single Getar.

Single Getar menjadi sebuah karya dari Sheemar yang ditulis berdasarkan pengalaman Sheemar yang sudah beranjak di umur 13 tahun.

Kenangan masa tahun akhir sekolah dasar yang sudah mulai mengenal lawan jenis, menjadi perasaan yang bisa membuat hati bergetar dan tentunya membuat masa itu sulit dilupakan.

Sebagai informasi, single Getar ditulis dengan aransemen yang longlasting dan diharapkan bisa melekat untuk semua kalangan juga memberikan warna baru untuk musik Tanah Air.

Single yang mengangkat kisah saat remaja ini liriknya digarap oleh Ifa Fachir dan Simhala Avadana, serta diproduseri juga oleh Ifa Fachir dan Dimas Wibisana.

Sentuhan vokal single Getar juga diproduseri salah satu musisi Tanah Air yaitu Barsena Bestandhi dan di mix dengan ciamik oleh Stevano. Tidak sampai di situ, single Getar dipoles menjadi karya yang menarik oleh Dimas Pradipta di SumIt! Studio.

Dengan dirilisnya dua single tersebut, Sheemar berharap bisa memberikan warna musik lain di industri musik Tanah Air dengan tema persahabatan yang tulus serta pertemanan yang kelak akan diingat saat dewasa nanti.

Topik Terkait