Foto : Fannysoegi/instagram

Jakarta – Vokalis dari band Soegi Bornean yakni Fanny Soegiarto atau yang juga akrab disapa Fanny mengumumkan keluar dari grup.

Meski tidak lagi menjadi anggota band Indie tersebut, Fanny akan tetap menyanyikan lagu-lagu Soegi Bornean yang merupakan ciptaannya, salah satunya Asmalibrasi yang menjadi salah satu lagu terpopuler dari Soegi Bornean. Berikut pernyataan Fanny selengkapnya.

Fanny Hengkang dari Soegi Bornean

Fanny mengejutkan penggemar lewat pengumuman bahwa ia sudah tidak lagi menjadi anggota grup band Soegi Bornean.

"Halo, Saya Fanny Soegiarto. Saya ingin berbagi bahwa saya telah mengambil keputusan untuk mengundurkan diri dari grup band Soegi Bornean. Keputusan ini tidak diambil secara gegabah, melainkan setelah pertimbangan yang matang," bunyi pernyataan Fanny lewat akun Instagram pribadinya @fannysoegi pada 1 Maret 2024.

Soegi Bornean merupakan band Indie yang terbentuk pada tahun 2019. Band asal Semarang ini awalnya beranggotakan 4 orang yakni Fanny Soegi, Damar Komar, Aditya Ilyas, dan Bagas Prasetyo.

Namun pada 2021 sang gitaris Damar Komar memutuskan untuk kekuar, dan disusul oleh Fanny pada 1 Maret 2024.

Akan Tetap Bawakan Lagu Soegi Bornean

Foto : fannysoegi/instagram

Kendati begitu, Fanny belum mengungkap kepada publik alasan di balik hengkangnya ia dari Soegi Bornean.

"Saya mengucapkan terima kasih atas semua moment luar biasa yang telah dilalui selama ini.
Saya berharap yang terbaik bagi perjalanan mereka ke depan
," kata Fanny.

"Lebih lanjut mengenai alasan keputusan ini, akan saya sampaikan di waktu yang tepat. Terima kasih atas pengertian dan dukungan semua pihak. Doa baik," pungkas Fanny.

Melalui keterangan postingan tersebut, Fanny juga menyatakan bahwa ia akan terus bergelut di industri musik serta membawakan lagu-lagu ciptaannya dan Dhimas Tirta Franata.

"Untuk kedepannya, saya akan tetap berkarya & membawa identitas saya dalam bermusik. Serta secara legal akan tetap membawakan lagu ciptaan Saya & @dimectirta : Saturnus, Pijaraya, Asmalibrasi, Haribaan, Raksa, Kala, Samsara & Aguna," tulis Fanny yang baru saja mengumumkan keluar dari band Soegi Bornean.

Topik Terkait