IntipSeleb – Kabar bahagia menyelimuti pasangan selebriti Kiki Amalia dan Agung Nugraha. Sebab mereka baru dikaruniai anak pertama. Kabar gembira tersebut disampaikan langsung oleh Kiki melalui akun Instagram pribadinya.
Kiki diketahui melahirkan anak pertama berjenis kelamin perempuan. Seperti apa kabar bahagia ini? Yuk kita intip di bawah ini.
Proses Lahiran Lancar
Kiki, yang kini berusia 42 tahun, melalui proses persalinan normal yang berjalan lancar. Agung, sang suami, pun merasa sangat bersyukur atas kelancaran proses tersebut.
"(Proses melahirkan) Lancar Alhamdulillah, begitu datang ke sini pembukaan 8 dokter dateng 10 menit, 15 menit, keluar. Gak ada gimana-gimana, aku juga kaget yakan santai aja melahirkannya, gak yang teriak gimana," kata Agung Nugraha di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.
Meskipun pada awalnya Agung menyarankan agar Kiki melahirkan secara caesar, namun dukungan dari keluarga dan keinginan Kiki untuk melahirkan secara normal membuat proses berjalan sesuai harapan. Sebelumnya, dokter telah memeriksa kondisi Kiki dan memastikan bahwa melahirkan secara normal memungkinkan.
"(Melahirkan) Normal, kalau dari awal sih saya menyarankan untuk cesar saja cuma dukungan dari keluarga yang lain, orang tua saya, orang tua nya Kiki dan Kiki nya juga maunya normal jadi yaudah normal aja," kata Agung Nugraha.
Nama Anak
Namun, satu hal yang masih menjadi misteri adalah nama sang buah hati. Ketika ditanya, Agung mengungkapkan bahwa mereka masih akan berdiskusi dengan orang tua terkait pemilihan nama anak perempuannya itu.
"Namanya nanti di-spill, ada tiga nama. Saya sudah menentukan dan Kiki, tapi saya mau nanya ke orang tua masing-masing, yang mana," kata Agung.
Pasangan yang resmi menikah pada 27 November 2022 di Hotel Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan ini telah mempersiapkan tiga nama untuk putri pertama mereka, yang pastinya akan menjadi kabar yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar dan kerabat mereka.