IntipSeleb – Umi Pipik mengungkapkan jika penyakit tumor kelenjar getah bening yang dideritanya sebaiknya dioperasi. Namun, ibu dari Adiba Uje ini menolak dan beralih ke pengobatan alternatif serta menjaga pola makan.
Melihat ibunya mengidap penyakit berbahaya, Abidzar Al Ghifari mengaku lebih protektif terhadap Umi Pipik. Bagaimana bentuk perlindungan Abidzar Ai Ghifari terhadap Umi Pipik? Simak artikel di bawah ini.
Baca Juga: Siapkan Kain Kafan, Umi Pipik Nikmati Penyakit Tumor dari Allah
Umi Pipik Tidak Mau Operasi
Janda Ustaz Jeffry Al Buchori ini menceritakan awal mula bisa didiagnosa mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening. Pada awalnya, Umi Pipik baru sampai di Kalimatan untuk persiapan dakwah namun ia muntah. Kemudian, Umi Pipik merasakan sakit yang luar biasa di leher dan kepala selama tiga hari berturut-turut. Akhirnya, Umi Pipik berinisiatif untuk mengecek kondisi kesehatannya.
Hasilnya Umi Pipik dinyatakan mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening. Saat dilakukan CT Scan, tumor tersebut sudah membesar dan disarankan dokter untuk di operasi. Namun Umi Pipik dengan cepat menolak.
“Harusnya dokter minta di operasi, cuman saya enggak mau. Karena mungkin Alm. Ayah saya sakitnya sama. Waktu itu saya coba untuk (berobat) alternatif-alternatif aja dan berusaha untuk hidup sehat, enggak terlalu capek, dan mengurangi jadwal ceramah,” kata Umi Pipik dilansir IntipSeleb dari YouTube MOP Channel pada Senin, 7 September 2020.
Sikap Abidzar Al Ghafari Lebih Protektif
Sempat menyembunyikan penyakit tumor kelenjar getah bening yang diidapnya, akhirnya Abidzar Al Ghifari pun kini lebih protektif kepada Umi Pipik. Bahkan perempuan bercadar ini mengaku Abidzar Al Ghifari seringkali ke kamar Umi Pipik. Bahkan pria berusia 19 tahun ini sering ketiduran di samping Umi Pipik seraya menjaganya.
“Abi sering ke kamar saya. Saya punya kebiasaan, kamar enggak pernah dikunci, sejak waktu masih ada Alm. (Ustaz Jeffry Al Buchori) juga gitu sampai sekarang. Jadi kalau saya tidur Abi tiba-tiba udah ada di sebelah saya. Ketiduran sampai malam, kayanya ngejagain gitu,” ungkap Umi Pipik.
Hal ini dibenarkan oleh Abidzar Al Ghifari. Kini ia jauh lebih protektif terhadap Umi Pipik mengingat kondisi ibunya yang mengidap tumor kelenjar getah bening. Selain itu, Abidzar Al Ghifari juga harus siap siaga.
“Iya jelas (lebih protektif) pasti. Apalagi, taulah penyakit yang bisa dibilang enggak main-main. Jadi gua harus siap-siap protektif lah,” papar Abidzar Al Ghifari.
Kondisi Kesehatan Umi Pipik Saat Ini
Telah mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening selama 2 sampai 3 tahun membuat Umi Pipik tidak menyerah untuk sembuh. Perempuan dengan nama lengkap Pipik Dian Irawati ini mengungkapkan kondisi terkininya yang semakin membaik. Pasalnya, Umi Pipik kerap kali menghipnotis diri sendiri agar sehat.
“Allhamdulillah sih sekarang sudah berangsur-angsur membaik. Karena mungkin, sayanya juga menyemangati diri saya sendiri. Karena saya juga masih punya anak-anak ya. Saya harus semangat buat mereka. Mau melihat mereka sukses, melihat mereka nikah, jadinya saya harus semangat,” kata Umi Pipik.
Ia menambahkan jika kondisi kesehatannya tidak seperti 2 tahun lalu yang sering ambruk dan sering sakit. Kini Umi Pipik memberikan sugesti kepada dirinya untuk sehat dan tetap semangat sehingga kondisinya semakin membaik.
“Udah enggak kaya dulu-dulu 2 tahun lalu, saya banyak nge-drop, banyak sering sakit. Luar biasa udah enggak mau ngapa-ngapain. Tapi ini ke sininya karena sugestinya ya sehat ah, dan ada Allah yang pasti menyembuhkan, jadi akhirnya enggak dirasa-rasain. Jadi berangsur-angsur enggak kaya dulu sakitnya,” ujar Umi Pipik.
Baca Juga: Umi Pipik Sakit Tumor, Gini Harapannya Pada Abidzar Al Ghifari