Foto : IntipSeleb/Yudi

IntipSeleb – Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea turut menanggapi kabar terkait sejumlah anjing yang dibawa menggunakan truk ke rumah pemotongan hewan. Dia meminta agar oknum-oknum yang masih mengonsumsi anjing untuk berhenti.

Seperti apa postingan dan tanggapan lengkap dari Hotman Paris? Yuk intip di bawah ini.

Minta Berhenti Makan Anjing

Foto : Instagram/ @hotmanparisofficial

Hotman Paris mengunggah ulang sebuah video viral sebuah truk yang mengangkut sejumlah anjing. Diduga truk itu membawa anjing ke sebuah rumah pemotongan hewan.

"Viral di ig! Apa benar mau di jagal?? Lapo??" tanya Hotman Paris pada caption postingan di Instagramnya, Rabu, 27 Desember 2023.

Pada postingan yang berbeda, Hotman Paris juga meminta kepada orang-orang untuk berhenti mengonsumsi anjing. Sebab, menurutnya anjing merupakan hewan lebih baik untuk dipelihara.

"Kepada saudaraku oknum sesama batak di bekasi: Stop makan Anjing! Anjing mahluk amat setia kpd majikan," tulis Hotman Paris.

Netizen Setuju

Melihat postingan Hotman Paris netizen pun tampak ikut setuju. Karena mereka menganggap masih banyak hewan yang bisa dikonsumsi selain daging anjing.

"betul bangkan masih ada daging sapi kambing ayam ikan yg dianjurkan utk dikonsumsi," tulis netizen.
"Kurang ajar memang mereka, itu bukan hewan ternak yg dimakan, itu hewan peliharaan," tulis netizen.
"masih banyak lho daging lain, jgn doggy plis," tulis netizen.

Netizen lain juga meminta agar Hotman Paris membantu kasus viral itu. Sehingga bisa diusut oknum-oknum yang masih membawa anjing ke rumah jagal.

"Bang Hotman plss help spy bs diusut kasus ini. ga tega bgt liatnya...sedih bgt.. Ya Tuhan," tulis netizen.

Topik Terkait