IntipSeleb – Muhammad Zinedine Alam Ganjar atau yang dikenal dengan Alam Ganjar menjadi sorotan karena kedekatannya dengan Eca Aura. Dia merupakan anak tunggal dari Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Siti Atiqoh Supriyanti.
Yuk kenal lebih dekat dengan Alam Ganjar. Langsung di intip artikelnya di bawah ini.
Menarik Perhatian
Pada usianya yang masih muda, Alam telah menarik perhatian publik. Apalagi saat sang ayah, Ganjar Pranowo, meramaikan panggung politik sebagai calon presiden bersama Mahfud Md di Pilpres 2024. Namanya semakin bersinar di tengah sorotan ketika sejumlah YouTuber terkemuka, seperti Merry Riana, Rhenald Kasali, Grace Tahir, dan lainnya, menariknya untuk berbagi dalam podcast mereka.
Yang istimewa, Alam enggan menggunakan statusnya sebagai anak pejabat. Meski ayahnya meniti karier dari anggota DPR hingga Gubernur Jawa Tengah selama 2 periode, Alam tetap memilih jalan sendiri untuk mengejar pendidikan dan prestasi tanpa mengandalkan jabatan orang tuanya.
Pendidikan dan Prestasi
Sedari sekolah menengah di SMA Negeri 3 Semarang hingga kini menekuni studi Teknik Industri di Universitas Gadjah Mada, Alam terus menunjukkan minatnya dalam berbagai bidang. Tidak hanya itu, aktifitasnya dalam berbagai organisasi seperti Indonesia E-Sports Association (IESPA) Jawa Tengah, Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HMTI) UGM, hingga posisinya di Global Shapers Semarang, menegaskan keberanian dan dedikasinya.
Prestasi? Alam memperoleh medali emas dalam kompetisi sains internasional di Korea Selatan pada 2015. Ia juga menjabat sebagai Presiden Direktur Sagasco Student Company di SMA 3 Semarang dan meraih peringkat ketiga dalam JA Asia Pacific Company of The Year Competition di Filipina pada 2019.
Dekat dengan Ayah
Namun, Alam tidak hanya terkenal karena pencapaiannya yang luar biasa. Kehadirannya dalam momen bersama sang ayah, Ganjar Pranowo, tak pernah luput dari perhatian publik. Meski sang ayah sibuk dalam dunia politik, mereka masih menemukan waktu untuk mendaki Gunung Prau, Jawa Tengah, menciptakan momen yang tak terlupakan.
Di balik segala kesibukannya, Alam juga memiliki bakat dalam memasak yang patut diacungi jempol. Ia menjadi ahli dalam menyajikan hidangan lezat, seperti yang terlihat dalam momen spesial ulang tahunnya yang disambut dengan steak buatannya sendiri.
Dengan kebesaran hati, Alam menolak untuk bergantung pada bayang-bayang nama besar ayahnya. Ia memilih jalannya sendiri, membuktikan bahwa ketenaran dan prestasi bukanlah semata-mata hasil dari nama besar orang tua, melainkan kerja keras dan dedikasi yang tulus dari dirinya sendiri. Gimana Inselicious keren gak sih si Alam Ganjar ini?