IntipSeleb – Buat kamu yang bersiap menghabiskan waktu di akhir pekan ini, berikut ada jadwal konser musik gratis 1-3 Desember 2023 di wilayah Jabodetabek.
Mulai dari Anggi Marito, Tiara Andini hingga Isyana Sarasvati. Yuk intip di mana saja!
1. La Piazza

Seperti biasa, di akhir pekan, La Piazza mengadakan acara musik yang bisa dinikmati secara gratis oleh warga Kelapa Gading. Kali ini giliran pelantun lagu ‘Tak Segampang Itu’.
- Waktu: Sabtu, 2 Desember 2023 mulai pukul 19.00 WIB
- Lokasi: Lapiazza, Summarecon Mall Kelapa Gading
- Artis: Anggi Marito
2. Bazar UMKM untuk Indonesia
Yang mau galau-galau di hari Minggu, yuk datang ke Sarinah buat nyanyi bareng Tiara Andini secara gratis.
- Waktu: Minggu, 3 Desember 2023 mulai pukul 16.30 WIB
- Lokasi: Anjungan Sarinah, Jakarta
- Artis: Tiara Andini
3. Trans Studio Mall
Buat warga Cibubur, Depok dan sekitarnya, yuk merapat malam Mingguan menyaksikan pesona mantan vokalis Yovie & Nuno, Dikta.
- Waktu: Minggu, 3 Desember 2023 mulai pukul 19.00 WIB
- Lokasi: Trans Studio Mall Cibubur, Jakar
- Artis: Dikta
4. Come See Mie Fest 2023
Buat kamu yang ingin seru-seruan dengan berkaraoke dan nyanyi bareng musisi papan atas sekelas Isyana Sarasvati, yuk datang ke Hutan Kota GBK!
- Waktu: Jumat-Minggu, 1-3 Desember 2023 mulai pukul 18.30 WIB
- Lokasi: Hutan Kota GBK Jakarta
- Artis: Om Leo, Diskopantera, Isyana Sarasvati, Friday Noraebang, Chintya Gabriella
5. Rightsfest!
Di Sabtu-Minggu ini ada acara seni menarik yang bisa kamu datangi. Mulai dari pemutaran film hingga pertunjukkan seni dan musik.
- Waktu: Sabtu-Minggu, 2-3 Desember 2023 mulai pukul 18.00 WIB
- Lokasi: Pos Bloc, Jakarta Pusat
- Artis: Float, Voice of Baceprot
Bagaimana, sudah tahu mau datangi konser gratis yang mana? Ajak teman kamu ya Inselicious!