Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sukses menggelar konser virtual mereka bertajuk Galau yang berkolaborasi dengan Rossa. Raffi dan Nagita pun mengungkap kebehagaiannya lewat Instagram dengan membagikan foto kebersamaan dengan para pengisi acara.

Namun banyak netizen yang justru salah fokus dengan komentar Aldi Taher. Dia mengingatkan Raffi dan Nagita untuk membaca Al-Quran di unggahan itu. Tapi niat baik Aldi tersebut justru ditanggapi sinis sejumlah netizen dan membuatnya diserang komentar cibiran. Berikut ceritanya.

Baca juga: Raffi Ahmad Niat Hamili Selingkuhan, Nagita Slavina Pilih Berdoa

Aldi Taher Ingatkan Raffi-Nagita Baca Al-Quran

Foto : Instagram

Nagita Slavina sukses menggelar konser virtual bersama Rossa pada Sabtu, 22 Agustus 2020. Melalui Instagramnya, @raffinagita1717, ibu satu orang anak ini membagikan foto bersama para pengisi acara seperti Rossa, dan selebgram Keanu AGL serta Fadil Jaidi yang bertugas sebagai pembawa acara. Foto ini sekaligus sebagai ungkapan rasa terima kasih mereka.

"Petjaahhh Abiezzzzz 'Galau' Nagita X Rossa. Terimakasih yang sudah nonton dan semua yang sudah mendukung acara ini !!!! Love U Guys !!!! Makasih yang udah beli tiketnyaaaaaa @tiketcom, trimakasih," kata Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di keterangan fotonya, 22 Agustus 2020.

Postingan ini ramai dikomentari netizen maupun dari kalangan artis, salah satunya Aldi Taher. Di kolom komentarnya, Aldi mengingatkan akan lebih seru jika Raffi dan Nagita membaca Al-Quran dan mempostingnya.

"Insya Allah akan lebih petjah dan berfaedah juga, kalau bro Raffi Ahmad dan sis (Nagita Slavina) baca Al Quran. Rekam dan posting," komentar Aldi Taher.

Aldi Taher Diserang Netizen

Foto : Instagram

Alih-alih dukungan, netizen yang melihat niat baik Aldi Taher justru banyak yang meninggalkan komentar nyinyir. Mereka mengatakan tidak seharusnya hal terkait ibadah diumbar ke media sosial. Selain itu, tidak sedikit dari mereka menilai pesinetron 36 tahun ini berusaha menaikkan namanya untuk keperluan politiknya.

"Abang ini kenapa sih muncul disini dengan komen kayak gitu dasar pansos," kata salah satu netizen.

"Pansos aje. Kenapa ga orang terdekat lu aja yang disuruh, seperti istri anda atau keluarga anda yang punya sosmed? Cawagub gini amat, udah enggak laku malah pansos sama artis no.1 Indonesia," sahut netizen lainnya.

Rupanya artis yang kini tengah mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Sulawesi Tengah itu memberikan tanggapan untuk ratusan komentar berisi cibiran yang tertuju padanya tersebut. 

"Yaudah kalau gitu, semua (stasiun) televisi seluruh dunia stop (tayangkan) ibadah salat ied dan orang haji juga umroh," kata Aldi Taher di kolom komentar Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Baca juga: Kronologi Istri Ferry Irawan Kena Stroke di Rumah Raffi Ahmad

Topik Terkait